GridHype.ID - Nama Gisella Anastasia nampaknya tak pernah luput dari sorotan publik.
Terlebih saat Gisella Anastasia resmi berpisah dengan Gading Marten.
Diketahui Gisella Anastasia bercerai dari Gading Marten 23 Januari 2019 setelah hampir enam tahun menikah.
Padahal sebelum berpisah, Gisella Anastasia dan Gading Marten digadang-gadang sebagai couple goals karena selalu terlihat kompak dan harmonis.
Namun, baru-baru ini Gisella Anastasia blak-blakan cerita perihal perceraiannya dengan Gading Marten.
Melalui video berjudul 'Keputusan yang Salah Ketika Gisel Memutuskan Harus Bercerai' di saluran YouTube Daniel Mananta Network, Gisella Anastasia mengaku bahwa perceraian itu merupakan keputusan yang salah.
Baca Juga: Gisel Anastasia Akui Jika Keputusannya Bercerai Saat Itu Salah, Masih Ingin Tetap Bersatu?
"Kayak aku divorce, itu kan keputusan salah ya yang aku ambil, nggak tanya (Tuhan) dulu, mengonfirmasi sendiri dengan pengetahuan aku dan segala macam, ego dan segala macam. Jadi, nggak mau lagi," ungkap Gisel.
Sebelumnya, Gisel mengungkapkan bahwa orangtuanya menjalani rumah tangga beda agama.
Meski orangtuanya mengalami berbagai rintangan, mereka tetap bertahan demi anak mereka.