Kemudian Nagita Slavina yang sejak tadi diam pun akhirnya buka suara.
Ia menegaskan kalau dirinya tak bisa membahas satu persatu yang disampaikan oleh ayahnya.
"Banyak hal yang sifatnya permasalah keluarga yang gak mungkin kita naikin ke publik, cuma satu hal memang....," kata Nagita Slavina sambil berpikir.
"Papah sakit, udah gitu aja," kata Mama Rieta memotong pembicaraan putrinya.
"Papah sakit, memang sudah didiagnosa dari aku kecil, memang penyakitnya ini mengharuskan papah minum obat.
Dulu juga pernah beberapa kali stop minum obat dan biasanya kambuh," tutur Nagita Slavina.
Ia pun mengatakan kalau menurut orang yang menjaga ayahnya kalau Gideon Tengker sudah tidak mau minum obat.
"Itu yang menjadikan sekarang, banyak hal-hal yang mungkin kayak gini," tambahnya.
Kemudian Mama Rieta pun tampak meluruskan perkataan putrinya.
Klarifikasi Raffi Ahmad, Nagita Slavina, dan Rieta Amilia soal unggahan viral Gideon LJ Tengker
"Kalau mama pribadi mohon maaf buat semuanya, kita enggak ada apa-apa sebenarnya, cuma kita minta doa supaya semuanya cepet selesai, papahnya cepet sembuh," kata Mama Rieta.