Nikita Mirzani bersama tim menggelar acara syukuran atas programnya yang kembali tayang.
Tampak pada unggahan Instagram, mantan istri Sajad Ukra tersebut merayakan dengan tumpeng nasi kuning.
Tidak hanya itu, ada Ustaz Maulana yang juga hadir memberikan doa.
"Ibu Viral ku @jck_desaratu beruntung sekali bisa mengenal ibu smp sejauh ini.
Ibu bukan hanya sekedar kadep aku.
Tapi ibu Jess sudah seperti ibu ku sendiri.
Terima kasih krn ibu tidak pernah pergi dari hidup niki Yang selalu bikin gara2 dgn segala macam kehuru hara an di hidup niki.
Pak ustd Maulana.Dari Dl smp skrg ga prh bilang engga kalau untuk bantu niki.
Terima kasih yah pak ustad @m_nur_maulana.