GridHype.ID - Wabah virus corona memang mengguncang dunia dalam setengah tahun belakangan ini.
Melansir data real time Worldometers, jumlah kasus virus corona secara global mencapai 21.051.739 (21 juta) kasus hingga Jumat (14/8/2020).
Adapun jumlah korban yang meninggal dunia sebanyak 752.378 orang dan pasien yang dikabarkan sembuh ada 13.893.923.
Selain itu, selama ini kita mempercayai bahwa Kota Wuhan, China dianggap sebagai asal mula penyebaran covid-19.
Namun, belakangan iniotoritas Kota Shenzen, China mengklaim adanya virus corona dalam sayap ayam yang diimpor dari Brazil.
Temuan ini dideteksi pada Rabu, (12/08) saat sampel makanan beku impor diperiksa termasuk sayap ayam tersebut.
Mengutip CNN, Kamis (13/08), otoritas kesehatan Shenzen segera melacak dan menguji orang-orang yang mungkin telah melakukan kontak dengan produk ayam tersebut.
Mereka juga menguji produk makanan yang disimpan di dekat bahan yang tercemar virus. Semua hasilnya dinyatakan negatif.
Pihak berwenang kini tengah melacak produk terkait dari merek serupa yang telah dijual, dan telah mendisinfeksi area penyimpanan sayap ayam yang diduga terkontaminasi Covid-19.