Orang-orang kaya disiplin pada tenggat waktu pembayaran utang.
Jika utang telah lunas, mereka pun memiliki pandangan yang jelas tentang bagaimana menghabiskan sisa uang mereka.
6. Investasi pada hal yang membuat bahagia dan sehat
Sesekali tidak masalah untuk membeli barang-barang yang membuat bahagia dan menambah hobi dan gairah kita.
Orang kaya menganut work hard, play hard. Mereka mencintai apa yang mereka lakukan dan berinvestasi dalam hal-hal yang membuat mereka bahagia.
Jika kamu menyukai rasi bintang, berbelanja teleskop tidak masalah selama tabungan kita memungkinkan dan kita bisa benar-benar bahagia.
7. Terapkan hari tanpa belanja
Orang yang pandai menabung juga pandai mengendalikan keinginan mereka untuk membelanjakan yang tidak perlu.
Cobalah jalani hari tanpa pengeluaran setiap minggu atau di akhir pekan.
8. Memperbaiki sesuatu sebelum membuangnya
Selain suka berinvestasi, orang kaya akan mempertahankan barang yang mereka beli hingga napas terakhir.