Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Kulit Kering Bikin Galau serta Enggak Pede? Simak Yuk! 5 Tips Mudah dan Alami untuk Atasinya

None - Jumat, 31 Juli 2020 | 10:15
Atasi Kulit Kering dengan Kebiasaan Baik yang Bisa Dilakukan Selama Social Distancing Agar Tetap Sehat dan Terawat #DiRumahAjaBisaCantik
freepik.com

Atasi Kulit Kering dengan Kebiasaan Baik yang Bisa Dilakukan Selama Social Distancing Agar Tetap Sehat dan Terawat #DiRumahAjaBisaCantik

GridHype.ID -Kulit merupakan bagian tubuh yang terletak pada lapisan luar tubuh kita.

Kulit sendiri berfungsi untuk melindungi tubuh bagian dalam.

Selain itu juga berfungsi untuk mengeluarkan zat yang tidak berguna dari hasil metabolisme dalam tubuh.

Kelenjar keringat akan mengeluarkan cairan-cairannya melalui pori-pori yang ada pada kulit.

Baca Juga: Lagi! Beli Tanah Bonus Jodoh, Pria di Kudus Ini Jual Tanah Seharga Rp100 Juta Sekaligus Tawarkan Sang Adik Ipar yang Cantik

Ada tiga jenis kulit, yaitu kulit normal, kulit berminyak, dan kulit kering.

Kulit normal adalah kulit yang memiliki produksi kelenjar minyak yang normal dan seimbang.

Kulit berminyak adalah kulit yang memiliki kondisi kelebihan minyak karena kelenjar minyak sangat produktif dan jumlah minyak jadi tidak terkendali.

Sedangkan untuk kulit keling memiliki kadar minyak yang sangat sedikit dan membuatnya terlihat keriput atau terkadang seperti pecah-pecah.

Kali ini Bobo ingin memberikan lima cara mudah dan alami untuk mengatasi kulit kering.

Yuk, simak!

Dilansir dari Kompas.com inilah cara untuk mengatasi kulit kering:

1. Tidak Mandi dengan Air Panas

Jika memiliki jenis kulit kering, kita sebaiknya menghindari mandi menggunakan air panas karena bisa membuat kulit semakin kering.

Baca Juga: Ngeri! Darah Pasein Covid-19 yang Sembuh Diperjualbelikan di Pasar Gelap, Harganya Mencapai Ratusan Juta, Untuk Apa?

Air panas yang kita gunakan saat mandi bisa membuat minyak alami menghilang dan kulit kehilangan kelembapannya.

Jika ingin mandi sebaiknya gunakan air dingin atau air hangat saja, ya.

2. Tidak Mandi Terlalu Lama

Pemilik kulit kering disarankan untuk tidak mandi terlalu lama, yaitu tidak lebih dari sepuluh menit.

Kenapa begitu?

Ternyata mandi terlalu lama bisa membuat air di permukaan tubuh kita banyak menguap dan menyebabkan kelembapannya hilang.

Saat kulit kehilangan kelebapan, tentunya kulit kita akan semakin kering.

3. Cepat Keringkan Tubuh Setelah Mandi

Terkadang setelah mandi kita tidak langsung mengeringkan tubuh atau tidak mengeringkan tubuh dengan baik.

Baca Juga: Fenomena Sungai di Israel yang Tadinya Jernih Kini Berubah Jadi Merah, Ada Apa?

Air yang menguap dari permukaan kulit setelah mandi akan membuat kulit kita semakin kering.

Tidak hanya setelah mandi, tapi pastikan untuk mengeringkan kulitmu segera setelah terkena air. Misalnya saat cuci tangan dan cuci muka.

Selain itu, gunakan handuk lembut dan tepuk-tepuk pada kulit.

Menggosok kulit dengan handuk justru bisa merusak lapisan kulit.

4. Mengonsumsi Makanan Antioksidan dan Omega-3

Makanan yang tinggi kandungan antioksidan dan omega-3 juga bisa bantu mengatasi masalah kulit kering.

Contoh makanan yang kaya antioksidan adalah wortel, tomat, stroberi, bayam, jambu biji, dan lain-lain.

Sedangkan untuk makanan kaya omega-3 kita bisa coba menyantap salmon, ikan makarel, kacang kenari, kacang kedelai, dan lain-lain.

Baca Juga: Bongkar Watak dan Karakter Asli Pacarmu Lewat Bulan Lahir, Cek Tes Kepribadian Berikut!

5. Cukupi Kebutuhan Air

Seperti yang kita tahu peran air sangat penting untuk tubuh kita. Ia bertugas menghidrasi seluruh organ tubuh agar bisa bekerja dengan baik.

Tak hanya itu, ternyata mencukupi kebutuhan air juga bisa menghidrasi kulit kita dan menjadikannya lembap.

Minumlah air putih sesuai anjuran dan kebutuhan tubuhmu, ya.

(*)

Artikel ini telah tayang di Bobo.id dengan judul Punya Masalah Kulit Kering? Coba Atasi dengan 5 Cara Mudah dan Alami Ini

Source : bobo.grid.id

Editor : Hype

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x