Baca Juga: Inilah Arti Mimpi Terbang Melayang, Bisa Jadi Pertanda Baik atau Buruk
Tafsir Mimpi Gendong Bayi
Memang banyak artinya yang bisa diinterpretasikan, namun kita sendiri bisa melihat dulu ke dalam diri, apakah kita memang menginginkan bayi di dunia nyata atau itu hanya sekedar mimpi.Jika dilansir dari Your Chinese Astrology, mimpi bayi atau mimpi melihat bayi sebenarnya malah diartikan dengan kerapuhan atau keinginan untuk dicintai.
Namun, secara psikologi, mimpi bayi atau mimpi melihat bayi ini malah diartikan sebagai harapan atau rencana masa depan kamuyang akan berjalan lancar.
Jadi, arti mimpi bayi atau mimpi melihat bayi ini tak bisa diartikan sebagai kabar baik atau buruk seseorang.
Lalu, bagaimana jika kamumimpi menggendong bayi namun belum menikah?
Nah, dilansir dari Your Chinese Astrology, mimpi menggendong bayi ini mempunyai arti yang bagus untuk masa depan kamu.
Mimpi menggendong bayi mempunyai arti jika kamuakan mendapatkan penghargaan yang berarti untuk kehidupan atau sesuatu yang penting akan terjadi dalam hidup kamu.
"Bermimpi tentang menggendong bayi memberi kesan anda akan dihargai dan mendapatkan sesuatu yang penting bagi anda dalam waktu dekat," dikutip dari Your Chinese Astrology.
Mungkin saja, kamuyang sudah memimpikan untuk menikah akan terwujud dalam waktu dekat.
Namun, bisa saja rezeki yang lainnya sedang menghampiri kamu.