Kareena Kapoor bahkan bisa memberikan Rs 1,75 lakh atau setara dengan Rp35,9 juta dalam sebulan apabila pengasuhnya memberikan waktu ekstra untuk merawat anaknya.
Keluarga Kareena sangat mengapresiasi waktu lembur yang dilakukan pengasuh anaknya dengan memberikan bayaran yang setimpal dengan kerja kerasnya.
Tak hanya itu, Kareena Kapoor juga memberikan mobil yang nyaman untuk pengasuhnya agar Taimur merasa nyaman ketika memasuki mobil tersebut.
Dikutip dari wikipedia, terungkap gaji perdana menteri India.
Dalam sebulan, perdana menteri India menerima gaji pokok sebesar US$2,200 atau setara dengan Rp32,7 juta.
Sebagian besar penggemar mendukung tindakan Kareena Kapoor tersebut karena menunjukkan sang aktris menghargai jerih payah pengasuhnya.
Baca Juga: Pertama Kali Pakai Kain Sari, Yuni Shara Banjir Pujian dan Disebut Bak Artis Bollywood
Namun, ada saja yang mengkritik tindakan Kareena Kapoor yang dinilai terlalu berlebihan dan hanya ingin mencari perhatian para penggemar.
Kareena Kapoor menepis anggapan orang-orang bila dirinya hanya mencari perhatian, sebab ia sendiri tak pernah mengungkapkan gaji pengasuhnya.
Selain itu, Kareena Kapoor juga menegaskan bahwa harga yang diberikan untuk pengasuhnya tidak sebanding dengan kebahagiaan anaknya.
"Tidak ada harga untuk apa pun selama anak Anda bahagia dan aman. Tidak ada harga untuk itu," tandas Kareena.