Tak hanya itu, Aska bahkan tak diperbolehkan bertemu anak hingga mendatangi Komisi Perempuan dan Anak (KPAI).
Aska bahkan telah melaporkan kasus ini sejak Februari 2019.
Namun, dari pihak Aliff Alli membantah pernah melakukan KDRT.
Baca Juga: Nikahi Ibu Angkatnya, Pesepakbola Ini Lakukan KDRT hingga 4 Kali Main Serong dengan Wanita Lain
Lewat unggahan di Instagram story pribadinya, Aska pun membagikan usahanya terkait kelanjutan kasus tersebut.
Rabu (20/5/2020) kemarin, Aska didampingi kuasa hukumnya, pengacara kondang Sunan Kalijaga pun menyambangi Polda Metro Jaya.
"Ada yang ngaduin mamay ke KPAI... mamay berjuang demi kamu nak... dan ini di PMJ dan saya bersyukur kepada Allah karena didampingi @sunankalijaga_sh dan @agus_nahak_," tulis Aska di Instagramnya.
Menilik dari unggahannya, kali ini Aska menyambangi kepolisian karena adanya laporan dugaan pemalsuan akte kelahiran anaknya.
Hal ini diketahui dari unggahan Sunan Kalijaga di Instagramnya, yang dibagikan ulang oleh Aska Ongi.
"Mendampingi @askaongi terkait laporan dugaan pemalsuan akte kelahiran anak
#SAVEASKAONGI