GridHype.ID - Duka menyelimuti keluarga pesinetron papan atas Nikita Willy.
Setelah sempat di bawa ke rumah sakit, ayahanda Nikita Willy dikabarkan meninggal dunia.
Ayah Nikita Willy, Henry Willy Syam meninggal dunia pagi ini, Rabu (6/5/2020).
Hal itu disampaikan Nikita Willy melalui unggahan media sosialnya.
Saat dikonfirmasi, ibunda Nikita Willy, Yora juga membenarkan kabar tersebut.
"Iya benar, jadi meninggal dunia jam 05.19 WIB karena jantung di Rumah Sakit Siloam Mampang Jakarta," kata Yora saat dihubungi awak media, Rabu (6/5/2020).
Yora menjelaskan bahwa jenazah sang suami tidak dibawa pulang dulu.
Melainkan langsung diantar ke TPU Pondok Rangon untuk langsung dimakamkan
"Nggak dibawa ke rumah duka. Jenazahnya langsung dimakamkan di Pondok Rangon," jelasnya.
Baca Juga: Tak Kalah Tajir dengan Putra Bos Blue Bird, Intip Kekayaan yang Dimiliki Nikita Willy