Follow Us

Hampir Sebulan WFH Diberlakukan, Studi Terbaru Ungkap Ternyata WFH Juga Punya Dampak Negatif Untuk Kesehatan Mental

None - Minggu, 26 April 2020 | 17:05
Hadapi corona agar tetap aktif, salah satunya dengan mengubah ruang kerja di rumah.
vena-esperanza

Hadapi corona agar tetap aktif, salah satunya dengan mengubah ruang kerja di rumah.

Gridhype.id- Pandemi corona yang masih menjadi momok, membuat sejumlah perusahaan memberlakukan sistem bekerja dari rumah atau WFH.

Pada awalnya, mungkin banyak yang berpikir jika WFH adalah suatu hal yang tidak begitu buruk.

Namun, ternyata WFH tidak selalu membawa dampak positif loh.

Kira-kira dampak negatif apa ya dari bekerja dari rumah?

Baca Juga: Menengok Rumah Mewah Krisdayanti yang Dilengkapi Lapangan Badminton Tepat di Sisi Kolam Renang Rumahnya

Dampak Negatif Bekerja Dari Rumah

Pasalnya, beberapa waktu lalu, terdapat sebuah studi yang mengungkapkan bahwa sebagian masyarakat yang menjalani WFH justru mengalami gangguan ringan pada kesehatan mentalnya.

Dilansir dari Fox, sebuah studi dilakukan oleh para peneliti dari Keio University di Tokyo secara online pada 26-28 Maret 2020 dan melibatkan 8.475 karyawan, termasuk pekerja tidak tetap, dengan rentang usia 20 hingga 64 tahun.

Dari responden yang mengatakan WFH memperburuk kondisi mental mereka, 41,3 persen di antaranya mengaku sulit untuk memisahkan pekerjaan dan kehidupan pribadi mereka.

Baca Juga: Tak Hanya Susu Sapi, Berikut 8 Manfaat Susu Almond yang Jarang Diketahui Banyak Orang, Salah Satunya Sebagai Anti Kanker

Sedangkan, 39,9 persen lainnya mengatakan sulit mendapatkan waktu untuk cukup berolahraga, dan 39,7 persennya mengatakan mereka mengalami kesulitan berkomunikasi dengan rekan kerja.

Source : Sajian Sedap

Editor : Ngesti Sekar Dewi

Baca Lainnya

Latest