Ada yang unik dan mungkin bisa menjadi inspirasi dari kisah suksesnya menjadi seorang pengusaha bahkan miliarder ternama.
Cuti hamil
Sebelum menjadi seorang pengusaha, sosok Tatyana pernah berprofesi sebagai guru Bahasa Inggris.
Pada tahun 2004, ia mengajukan cuti melahirkan ke lembaga tempatnya mengajar karena harus fokus pada proses persalinannya.
Sebenarnya, ia ingin kembali menjadi seorang guru.
Tetapi ia berpikir anaknya akan membutuhkan sosoknya sebagai seorang ibu sehingga ia memutuskan harus melakukan sesuatu yang berbeda.
Sebulan setelah anaknya terlahir, ia mendirikan Wildberries dari apartemennya di Moskow.
Ketika itu Tatyana masih berusia 29 tahun.
Motivasi awal yang Tatyana miliki saat mendirikan merek kecil itu adalah kesulitan yang ia alami sendiri dalam hal berbelanja pakaian bayi dari dalam rumah.
Sebab, kondisinya sebagai ibu yang baru saja melahirkan membuatnya belum bisa banyak melakukan aktivitas di luar rumah.