GridHype.ID - Sosok Presiden Soekarno yang berkharisma mampu dengan mudah mengambil hati para perempuan.
Telah banyak kisah tentang perempuan-perempuan pendamping Soekarni di luaran sana.
Meski telah terjadi sekian abad yang lalu, kisah cinta Soekarno tetap memiliki tempat tersendiri di hati masyarakat Indonesia.
Nah, salah satu kisah cinta Soekarno yang jarang diketahui adalah kisahnya bersama Gusti Noeroel.
Namanya mungkin tak terlalu familiar di telinga masyarakat Indonesia.
Meski ternyata, semangat dan pandangan hidup dari sosok putri keraton ini sangat menginspirasi untuk setiap generasi.
Bahkan hingga Gusti Noeroel meninggal dunia, semangatnya tetap bisa diadaptasi untuk perempuan generasi sekarang.
Gusti Noeroel adalah anak tunggal putra adipati Keraton Jawa Kota Solo, Praja Mangkunagaran, KGPAA Mangkoenagoro VII, dari permaisurinya, Gusti Kanjeng Ratu Timoer.
Namun, Gusti Noeroel bukanlah putri keraton biasa.