Follow Us

Tak Ingin Kejebak Banjir, Yuk Pantau Pakai 3 Tips Berikut Ini

None, Nabila N C - Selasa, 25 Februari 2020 | 19:10
Banjir
kompas.com

Banjir

GridHype.ID - Memasuki musim penghujan membuat beberapa wilayah di Indonesia digenangi air atau banjir.

Apalagi, menurut BMKG pada bulan Februari adalah puncak dari musim hujan.

Baca Juga: Syahrini Banjir Kritikan saat Tahlilan di Rumah BCL, Netizen Soroti Heels yang Dipakai Inces

Hingga pagi ini (25/02) genangan air masih terdapat di banyak wilayah hingga mengakibatkan banyak jalan yang ditutup.

Penutupan jalan tersebut tentunya membuat pengguna jalan harus menghindari ruas-ruas jalan tertentu.

Untuk mengantisipasi hal tersebut, sebelum bepergian ada baiknya pengguna jalan memantau terlebih dahulu titik-titik banjir beserta ruas jalan yang ditutup.

3 tips ini dapat membantu memudahkan kita memantau banjir hanya dengan menggunakan telepon seluler seperti dilansir dari Kompas.com.

Baca Juga: Ikut Hadir di Acara Tahlilan Ashraf Sinclair, Syahrini Justru Banjir Hujatan Netizen, Ada Apa?

Yang pertama adalah memantau banjir Jakarta dan wilayah sekitarnya menggunakan situs Petabencana.id.

Laman ini akan menampilkan peta yang disertai dengan label untuk menunjukkan tingkat keparahan banjir yang sedang terjadi.

Sebelum Bepergian, Pantau Banjir di Berbagai Wilayah Jakarta dengan 3 Tips Mudah Ini.
petabencana.id

Sebelum Bepergian, Pantau Banjir di Berbagai Wilayah Jakarta dengan 3 Tips Mudah Ini.

Label merah menandakan Siaga 1 (Parah) yang berarti ketinggian banjir di atas 150 cm, sedangkan warna jingga untuk Siaga 2 (Sedang) yang menandakan banjir setinggi antara 71 - 150cm, dan label warna kuning yang artinya banjir setinggi 10 - 70 cm, serta label berwarna hijau dimana kita diminta untuk berhati-hati.

Source : Nova

Editor : Nailul Iffah

Baca Lainnya

Latest