Follow Us

Tak Hanya Indonesia, Media Massa Malaysia Juga Soroti Kepergian Ashraf Sinclair

None, Nabila N C - Rabu, 19 Februari 2020 | 08:35
Ashraf Sinclair
www.instagram.com/ashrafsinclair

Ashraf Sinclair

Mereka kebanyakan menampilkan informasi tetang kepulangan Ashraf pagi tadi di Jakarta akibat serangan jantung.

Aktor tersebut meninggalkan seorang istri yang merupakan penyanyi kenamaan asal Indonesia, BCL, dan seorang anak laki-laki bernama Noah Aidan Sinclair (9).

Baca Juga: Bukan di Malaysia, Ashraf Sinclair Akan Dimakamkan di Pemakaman San Diego Hills Sore ini

Tangkapan layar artikel soal meninggalnya Ashraf Sinclair di media Malaysia, Sinar Harian.
(Sinar Harian)

Tangkapan layar artikel soal meninggalnya Ashraf Sinclair di media Malaysia, Sinar Harian.

Di Malaysia, Ashraf juga dikenal sebagai seorang aktor, karena ia sudah bergelut di dunia hiburan bahkan sebelum menikahi Unge, panggilan BCL.

Baca Juga: Selalu Tampil Bugar dan Sehat, Kematian Ashraf Sinclair Kagetkan Banyak Pihak, Tak Banyak Orang Tahu Tubuh Berikan Tanda-tanda Ini Sebelum Serangan Jantung

Ashraf terkenal di Malaysia setelah berperan sebagai Eddy dalam film Gol & Gincu (2005) yang dilanjutkan dengan serial televisinya setahun kemudian.

Ia juga membintangi serial drama Renjis dan Realiti yang tayang di televisi Malaysia.

Adik Ashraf, Aishah Sinclair merupakan aktris, pembawa acara televisi, dan penyiar radio di Malaysia.

Sementara adik laki-lakinya, Adam Sinclair menikahi seorang penyanyi rock indie Malaysia, Yunalis Zarai atau dikenal dengan Yuna.

Baca Juga: Jenazah Ashraf Sinclair Tiba di Rumah Duka, BCL yang Temani Suami Terlihat Turun dari Ambulan dengan Wajah Pucat dan Mata Sembab

Laki-laki bernama lengkap Ashraf Daniel Muhammed Sinclair ini tutup usia di RS Metropolitan Medical Center (MMC), Kuningan, Jakarta, pada umur 40 tahun.

Source : kompas

Editor : Linda Fitria

Baca Lainnya

Latest