Martinus menceritakan, dirinya sempat merasa cemas ketika menghadapi soal test inteligensi umum (TIU).
Karena cemas, ia pun memilih untuk mengerjakan soal TIU di menit-menit terakhir.
"Saya melihat soal TIU ada yang gampang. Saya mencoba untuk mengerjakan itu lebih awal.
Dari situ, batin saya mulai merasa tenang dan akhirnya saya memiliki waktu yang tersisa untuk mengerjakan soal TWK dan TKP," kata Martinus.
Martinus mengaku sudah pernah mengikuti tes CPNS pada tahun-tahun sebelumnya.
Namun, usahanya selalu gagal. Baru pada tes kali ini ia berhasil dan mendapatkan nilai 436.
"Saya mengucapkan terima kasih kasih kepada Tuhan Yesus dan Bunda Maria, kepada istri dan anak saya, kepada kedua orangtua saya juga keluarga dan teman-teman saya yang sudah mendukung dengan hati yang iklas.
Tanpa dukungan mereka, saya tidak seperti ini," kata Martinus.
(*)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul,Tangis Haru Istri Melihat Suami Mencapai Nilai Tertinggi Seleksi CPNS