Laporan Wartawan GridHype.ID, Ruhil I. Yumna
GridHype.ID - Akhir-akhir ini perhatian publik tampak tertuju pada penyakit autoimun yang menyerang Ashanty.
Ya, secara mengejutkan istri dari Anang Hermansyah ini, dinyatakan mengidap penyakit autoimun.
Baru-baru ini Ashanty kembali dibawa ke rumah sakit setelah ia mengalami bentol di sekujur tubuhnya.
Baca Juga: Ashanty Idap Autoimun, Rupanya Ini Makanan yang Dilarang Bagi Si Penderita
Bentol ditubuhnya itu diduga timbul karena penyakit autoimun yang dideritanya.
Tentu banyak yang penasaran apakah penyakit ini bisa diketahui gejalanya?
Dilansir dari laporan Kompas.com, Kamis (21/11/2019), setiap jenis penyakit imun memiliki gejala yang berbeda.
Penyakit autoimun sendiri adalah suatu kondisi di mana sistem kekebalan tubuh secara keliru menyerang tubuh sendiri.
Padahal, sistem kekebalan berfungsi melindungi diri dari bakteri dan virus.
Melansir dari laman Healthline pada para penderita gangguan autoimin, sistem kekebalan tubuh tidak dapat membedakan antara sel asing dan sel tubuh.