"Aku tidak pernah merantai Babbar, karena aku mencintainya seperti anakku sendiri," tambahnya.
Kendati begitu dia tetap menyediakan ruang khusus untuk hewan kesayanganya itu.
Dia secara khusus menyiapkan sebuah ruang istirahat lengkap dengan pendingin ruangan untuk hewan buas itu.
Sebelum memelihara hewan buas ini, Chaundhary ternyata sudah mendapatkan izin dari pihak berwenang untuk memelihara singa itu.
Tapi dia tetap tak ingin memberitahukan dari mana dia mendapat hewan yang dilindungi itu.
"saya tidak bisa memberi tahu di mana saya membelinya, tetapi saya memiliki izin untuk memeliharanya," ujarnya.
Dia membeli singa itu dengan harga sekitar 3.200 poundsterling atau sekitar Rp58 juta.
Baca Juga: Kelakuan Nenek Ini Bikin Geleng Kepala Saat Masuk Apotek dan Beli Kondom Cuma Untuk Hal Sepele
Sejak memelihara hewan itu rumahnya kini sering dipenuhi oleh orang yang ingin berselfie dengan Babbar.
Setiap harinya dia memberi makan Babbar dengan daging kambing dan daging sapi serta ayam.
Setiap bulan ia bisa menghabiskan uang sekitar Rp43 juta untuk memberi makan Babbar saja.