"Aduh.. lain kali mungkin bisa lebih kreatif. Saya bikin nama mikirnya susah-susah lho. Cari nama yang bagus khusus buat anak saya. Lalu main dicomot aja sama orang lain buat namain anaknya," tulis Franda dalam komentar selanjutnya.
Banyak yang menganggap Franda terlalu lebay dan pelit karena tak mengizinkan orang lain memakai nama anaknya.
Netizen lantas bersimpati kepada orangtua Zylvechia Kimberly.
Dan kemarin (7/9/2019), orangtua Zylvechia Kimberly pun mengunggah curhatan tentang bagaimana mereka akhirnya menggunakan nama 'Zylvechia' tersebut.
Menurut ayah Zylvechia Kimberly, pada saat istrinya mengandung ia ingin memberi nama anaknya Kimi.
Namun, sang Istri tak suka nama panggilan tersebut dan justru tertarik pada nama 'Vechia' yang merupakan nama panggilan anak Franda.
Awalnya ayah Zylvechia Kimberly tak setuju, apalagi sang Istri hanya tertarik dengan nama 'Vechia' saja.
Namun akhirnya ayah Zylvechia Kimberly setuju, dengan satu syarat yang dia ajukan kepada sang Istri
"Awalnya saya tidak setuju dan debat lah, pada akhirnya si Istri bilang 'Vechia' aja ya.
"Saya pikir tanggung lah pake 'Zylvechia' aja.