Tips Kesehatan, 5 Cara Mudah Agar Terhindar dari Tekanan Darah Tinggi atau Hipertensi

Sabtu, 24 Juni 2023 | 18:02
Nakita/Nita Febriani

Ilustrasi hipertensi atau tekanan darah tinggi

GridHype.ID -Tips kesehatan ini perlu kamu ketahui, terutama bagi kamu yang mengidap tekanan darah tinggi atau hipertensi.

Yang mana tips kesehatan ini akan membagikan cara mudah agar terhindar dari tekanan darah tinggi.

Caranya yakni mulai dari olahraga secara teratur sampai mengontrol berat badan.

Untuk lebih jelasnya, mari kita simak bersama!

Banyak orang di Indonesia mengalami tekanan darah tinggi atau hipertensi.

Dan tak sedikit yang mengabaikan kondisi kesehatan yang demikian.

Bukan disengaja, tetapi penyebab banyak yang abai adalah karena tidak adanya gejala khusus yang bisa diketahui.

Berbahayanya hipertensi karena bisa sampai pada kompilasi parah, sakit jantung, stroke dan paling parah yakni bisa akibatkan meninggal dunia.

(hipertensi adalah ketika pembacaan tekanan darah sistolik lebih dari 140 mmHg dan tekanan darah diastolik lebih dari 90 mmHg. (Merangkum dari laman resmi Organisasi Kesehatan Dunia (WHO))

Tekanan darah berhubungan dengan kerja jantung yaitu memompa darah ke semua bagian tubuh.

Jantung akan dipaksa bekerja keras ketika tekanan darah tinggi.

Baca Juga: Tips Kesehatan yang Wajib Kamu Tahu, Begini Cara Mencegah Darah Tinggi Sejak Dini

Inilah saat yang membahayakan.

Berikut cara supaya terhindar dari tekanan darah tinggi, terapkan 5 hal ini:

1. Olahraga secara teratur

Dalam pedoman aktivitas fisik yang dikeluarkan oleh Departemen Kesehatan AS, semua orang sebaiknya melakukan olahraga intensitas sedang selama 150 menit per minggu.

Kamu bisa melakukan olahraga sedang seperti berjalan kaki, jogging, bersepeda atau berenang.

Sebaiknya, olahraga rutin dilakukan dalam kurun waktu 5 hari dalam seminggu untuk mengoptimalkan hasilnya.

2. Mengurangi stres

Bukan rahasia lagi, stres bisa memicu berbagai jenis penyakit, tak terkecuali hipertensi.

Sebagai langkah pencegahan tekanan darah tinggi, sebaiknya kamu juga perlu menngurangi stres.

Menghindari atau belajar manajemen stres bisa membantu seseorang mengontrol tekanan darah.

Kamu bisa melakukan meditasi, mandi air hangat, yoga, atau berjalan ringan sebagai teknik relaksasi untuk melepas stres.

Baca Juga: Tips Kesehatan, Begini Cara Mudah Mengontrol Hipertensi, Penderita Tekanan Darah Tinggi Wajib Tahu!

3. Hindari konsumsi alkohol, rokok, dan makanan siap saji

Alkohol dan rokok diketahui dapat meningkatkan tekanan darah.

Maka, menghindari atau berhenti mengonsumsi alkohol dan rokok bisa mengurangi risiko hipertensi.

Sedangkan pada makanan siap saji, umumnya memiliki kadar garam yang tinggi.

Sepeti yang kita ketahui, konsumsi tinggi garam bisa meningkatkan tekanan darah.

Asupan garam rata-rata tiap orang umumnya sekitar 9 hingga 12 gram sehari.

Untuk itu, WHO menyarankan melakukan pengurangan asupan hingga 5 gram per hari untuk mengurangi risiko hipertensi dan masalah kesehatan lainnya.

4. Atur pola makan

Melakukan diet sehat juga bisa kamu lakukan demi menjaga tekanan darah tetap normal.

Lebih banyak mengonsumsi buah dan sayur, misalnya.

Para ahli merekomendasikan untuk mengonsumsi sesedikit mungkin lemak jenuh dan lemak total.

Beberapa lemak seerti pada ikan dan minyak zaitun memang memiliki perlindungan untuk jantung.

Meski lebih menyehatkan, orang dengan risiko hipertensi sebaiknya juga memperhatikan konsumsinya.

5. Mengontrol berat badan

Seperti yang kita ketahui, obesitas atau kelebihan berat badan bisa menjadi faktor risiko penyakit hipertensi.

Maka, menjaga berat badan tetap ideal adalah salah satu cara untuk mencegah tekanan darah tinggi.

Artikel ini telah tayang di TribunManado.co.id dengan judul "Supaya Terhindar dari Tekanan Darah Tinggi, Terapkan 5 Hal Ini"

Baca Juga: Tips Kesehatan, Masih Banyak yang Belum Tahu, Ini loh Klasifikasi Hipertensi di Indonesia

(*)

Editor : Helna Estalansa

Sumber : Tribunmanado.co.id

Baca Lainnya