Aneka Tips Harian, Nggak Perlu Buang-buang Waktu, Kini Bersihkan Kulkas Cukup Butuh 20 Menit Saja, Lemari Es Auto Bersih dan Kinclong Kembali

Jumat, 02 September 2022 | 08:45
freepik

Di dalam kulkas, buah dan sayur sebaiknya disimpan secara terpisah.

GridHype.ID - Kulkas adalah salah satu perabotan rumah tangga yang hampir setiap rumah memilikinya.

Kulkas menjadi salah satu tempat untuk menyimpan bahan makanan dan minuman agar tetap segar.

Maka tak heran membersihkan kulkas atau lemari es sudah menjadi bagian dari aktivitas harian yang kita lakukan.

Ada banyak manfaat membersihkan kulkas dengan benar.

Kulkas yang bersih dan rapi lebih higienis, baunya lebih segar, dan lebih mudah untuk menyimpan apa yang ada di dalamnya, dan saat membuang produk kedaluwarsa.

Nah, bagaimana cara efektif membersihkan kulkas cukup 20 menit saja.

Cara Mudah Bersihkan Kulkas dalam 20 Menit

Mengutip dari Sajian Sedap , kini membersihkan kulkas tidak butuh waktu lama.

Karena kini ada cara mudah dan cepat untuk bikin kulkas jadi kinclong lagi.

Dilansir dari Realsimple, Anda cuma membutuhkan 20 menit saja untuk bikin kulkas bersih loh.

- Menit ke 1 hingga ke 2

Pertama-tama, Anda bisa untuk cabut kulkas terlebih dahulu.

Baca Juga: Aneka Tips Harian, Orang Rumah Wajib Tahu, Cairkan Daging Ayam Beku dengan Suhu Ruang Bisa Berbahaya Datangkan Petaka

Jika sudah dicabut, Anda bisa coba geser kulkas kamu.

Setelah kulkas tergeser, Anda pasti bakal dibuat kaget dengan debu-debu yang ada.

Nah, saat itu lah waktu yang tepat untuk bersihkan debu-debu tersebut.

- Menit ke 3 hingga ke 7

Pada tahap ke dua ini Anda bisa mulai untuk mengosongkan kulkas.

Pilih lah bahan makanan yagn sudah lewat batas kadaluarsa.

Sayuran yang busuk pun juga bisa Anda keluarkan dari kulkas agar gak menimbulkan bau tak sedap nih.

Jika ada tempat kosong seperti kotak plastik atau botol plastik, bisa Anda manfaatkan untuk didaur ulang ya.

- Menit ke 8 hingga ke 10

Setelah selesai mengeluarkan isi kulkas yang sudah gak layak konsumsi, Anda bisa mulai membersihkan kompartemen kulkas nih.

Anda bisa mulai mengeluarkan rak-rak kulkas.

Lalu jangan lupa untuk sediakan spons, air hangat, dan sabun cuci piring.

Nah, gunakan campuran air hangat dan sabun cuci piring untuk bersihkan rak-rak kulkas.

Jika sudah dibersihkan, biarkan rak kulkas kering dengan sendirinya.

Baca Juga: Aneka Tips Harian, Pantas Sudah Ditaruh di Kulkas Tetap Saja Daging Ayam Cepat Busuk, Ternyata Kesalahan Fatal ini Sering Para Ibu Lakukan, Apa Saja?

- Menit ke 11 hingga 15

Jika sudah membersihkan rak kulkas, kini bagian Anda bersihkan dalam kulkas.

Untuk membersihkan dalam kulkas, Anda bisa gunakan cairan pembersih yang biasa Anda beli.

Dalam tahap ini Anda wajib bersihkan kulkas di setiap sisi ya.

Agar lebih mudah, Anda bisa gunakan sikat gigi bekas untuk hilangkan noda di celah-celah kulkas.

- Menit ke 16 hingga 17

Setelah bagian dalam kulkas sudah bersih, Anda bisa kembali masukan rak-rak kulkas.

Kemudian, masukan kembali bahan makanan yang masih bisa Anda konsumsi.

- Menit ke 18

Agar kulkas gak cepat bau, Anda juga bisa masukan secangkir baking soda ke dalam kulkas ya.

- Menit ke 19 hingga 20

Nah, di menit terakhir, Anda bisa bersihkan bagian luar kulkas dengan menggunakan cuka dan kain lap yang halus agar bagian luar kulkas tidak baret.

Baca Juga: Bukan di Kulkas, Coba Pakai Tips Pedagang Simpan Tahu Agar Tidak Mudah Busuk dan Tahan Lama Bisa Sampai Seminggu

(*)

Editor : Nabila Nurul Chasanati

Sumber : Kompas.com, Sajian Sedap

Baca Lainnya