Jangan Langsung ke Dokter, Coba Minum Jenis Teh Ini Saat Alami Sakit Tenggorokan, Dijamin Bikin Lega

Sabtu, 04 Juni 2022 | 19:30
freepik

Sakit tenggorokan

Gridhype.id-Memiliki masalah di tenggorokan merupakan hal yang tidak menyenangkan.

Ada banyak keluhan yang bisa mengganggu aktivitas sehari-hari serta menimbulkan gejala yang merugikan.

Saat sakit tenggorokan melanda, kebanyakan orang akan merasa sulit untuk mengonsumsi sejumlah makanan.

Tidak heran jika sakit tenggorokan memang bisa menurunkan nafsu makan seseorang.

Sakit tenggorokan biasanya menjadi salah satu ciri-ciri orang yang akan terkena flu.

Jika kebanyakan orang lebih memilih obat kimia untuk menyembuhkan sakit tenggorokan, ada baiknya agar anda lebih memanfaatkan bahan alami.

Bahan alami selama ini dikenal memiliki efek samping yang minim dibandingkan obat kimia.

Salah satu obat alami yang bisa dikonsumsi untuk meredakan sakit tenggorokan adalah teh.

Dilansir dari gridheath.id, berikut beberapa jenis teh yang bisa diandalkan untuk mengatasinya:

Baca Juga: Nyesel Baru Tahu Sekarang, Ternyata Kesalahan ini Bakal Berdampak Kuah Soto Berminyak yang Bisa Bikin Sakit Tenggorokan, Simak Caranya!

Teh peppermint

Peppermint dikenal memiliki kandungan senyawa yaitu menthol.

Kandungan ini mampu memberikan sifat antiinflamasi sehingga mampu meredakan sakit tenggorokan.

Teh herbal akar licorice

Bahan alami yang satu ini mampu meredakan sakit tenggorokan.

Bukan hanya itu, Anda juga bisa memanfaatkan bahan ini untuk mengatasi sakit perut.

Akar licorice bersifat antibakteri dan anti-virus yang mampu melawan rasa sakit tenggorokan.

Teh chamomile

Teh chamomile terbuat dari bunga yang mampu meredakan rasa gatal di tenggorokan.

Baca Juga: Waspada di Tengah Badai Varian Omicron, Ternyata Bahan Alami ini Bisa Jadi Obat Alami Sembuhkan Sakit Tenggorokan

Kandungan antioksidan yang ada di dalamnya juga mampu melawan infeksi virus di dalam tubuh.

Dengan demikian, jenis teh yang satu ini sangat ampuh dikonsumsi oleh penderitasakit tenggorokan.

Teh jahe

Jahe sudah dikenal sebagai rempah-rempah yang sangat kaya akan manfaat.

Tidak heran jika banyak orang mengolah cair sebagai obat herbal.

Sakit tenggorokan bisa diatasi dengan membuat teh jahe.

Jahe mengandung sejumlah senyawa yang memiliki efek anti inflamasi.

Anda bisa menambahkan madu dan kayu manis ke dalam teh jahe untuk mendapatkan sensasi yang lebih lezat.

Baca Juga: Sayang untuk Dilewatkan, Ternyata Ini Manfaat Rutin Kumur dengan Air Garam, Mulai dari Obati Sariawan sampai Atasi Sakit Tenggorokan

(*)

Editor : Nailul Iffah

Sumber : Gridhealth

Baca Lainnya