GridHype.ID -Tepat hari ini, umat muslim di seluruh dunia tengah merayakan Hari Raya Idul Fitri 1443 H.
Di tengah perayaan hari kemenangan ini, tentu ada hidangan istimewa yang akan dihidangkan bukan?
Seperti diketahui, masyarakat akan mulai menyiapkan makanan khas lebaran seperti sambal goreng kentang hati.
Melansir dari Kompas.tv, sambal goreng kentang hati sapi atau ayam merupakan hidangan pedas dengan cita rasa yang nikmat.
Biasanya, sambal goreng kentang hati disajikan untuk menjadi pendamping opor ayam.
Dalam mengolahnya, ada beberapa orang yang lebih memilih memasak sambal goreng ati tanpa santan.
Pasalnya menu khas lebaran lain seperti opor dan rendang sudah mengandung santan.
Bagi penderita kolesterol, terlalu banyak makan makanan yang mengandung santan akan berbahaya bagi kesehatan.
Oleh karena itu, berikut adalah rangkum resep sambal goreng kentang dan sambal goreng ati tanpa santan, sebagai rekomendasi hidangan khas lebaran.
Melansir dari SajianSedap.com, inilah resep sambal goreng kentang yang bisa kamu coba.
Dijamin sambal goreng kentang buatan kita pasti sedap.
Durasi: 45 Menit
Sajian: 5 Porsi
Bahan:
3 buah kentang, potong kotak 2 cm, goreng
15 buah buncis, potong 1 cm
100 gram udang, dicincang kasar
2 lembar daun salam
2 cm lengkuas, memarkan
1 sendok teh garam
1/2 sendok teh gula pasir
1 sendok teh garam
1/2 sendok teh gula pasir
1 sendok teh air asam jawa (dari 1 sendok teh asam jawa dan 2 sendok makan air)
300 ml santan dari 1/4 butir kelapa
2 sendok makan minyak untuk menumis
Bumbu Halus:
4 butir kemiri, sangrai
1/2 sendok teh terasi, bakar
8 butir bawang merah
3 siung bawang putih
5 buah cabai merah besar
Cara Membuat Sambal Goreng Kentang: 1. Panaskan minyak. Tumis bumbu halus, daun salam, dan lengkuas sampai harum. 2. Masukkan kentang yang sudah digoreng hingga berkulit dan udang. Aduk sampai udang berubah warna. Tuang santan. Masak di atas api kecil sampai mendidih. Tambahkan buncis. Aduk rata. 3. Tambahkan garam, gula, dan air asam. Aduk sampai matang dan meresap.
Baca Juga: Jamin Kebutuhan BBM dan LPG Saat Idul Fitri, Pertamina Bentuk Satgas RAFI 2022
Resep Sambal Kentang Hati Ampela Ayam
Berikut ini resep sambal goreng hati ampela ayam yang juga tanpa tambahan santan, dikutip dari Tribunnews via Kompas.tv, Minggu (1/5/2022).
Bahan:
5 hati dan ampela ayam segar, cuci dan tiriskan1 buah tomat, potong jadi 52 sdm minyak sayur untuk menumis bumbu2 lembar daun salam1 iris lengkuas, memarkanAir secukupnya
Bumbu yang dihaluskan:
1 sdm gula merah3 sdm cabai merah iris2 sdm bawang merah iris1 sdm bawang putih iris1/2 sdt terasi1 sdt garam
Cara membuat:
1. Panaskan minyak sayur dalam wajan.2. Tumis bumbu halus, daun salam, dan lengkuas hingga harum.3. 3. Masukkan hati dan ampela ayam.4. Tumis selama 10 menit hingga tampak kecoklatan.5. Masukkan air dan tomat, kecilkan api.6. Masak kembali hingga berwarna kecoklatan dan bumbu meresap.7. Hidangkan sambal goreng hati ayam selagi panas sebagai lauk.
Demikian resep sambal goreng kentang dan sambal goreng hati tanpa santan, baik hati sapi dan ayam.
Semoga bermanfaat di hari lebaran 2022 ini ya!
Baca Juga: Lebaran 2022 Tanggal Berapa? Pemerintah Bakal Gelar Sidang Isbat 1 Syawal 1443 H pada Tanggal Ini
(*)