Sering Keliru, Rupanya Pisang Aman Dimakan Oleh Penderita Diabetes Asalkan dengan Aturan Ini

Jumat, 25 Maret 2022 | 12:45
Pexel

Manfaat pisang

Gridhype.id-Siapa yang hobi mengonsumsi pisang?

Pisang merupakan salah satu jenis buah yang memiliki rasa lezat dan beragam nutrisi di dalamnya.

Kandungan karbohidrat yang ada di dalam pisang bisa diubah menjadi glukosa di dalam pencernaan.

Satu buah pisang diketahui memiliki kandungan 30 gram karbohidrat.

Berdasarkan kandungan tersebut, bolehkah penderita diabetes mengkonsumsi buah pisang?

Berapa larangan yang harus dijalani oleh penderita diabetes memang cukup merugikan.

Namun ternyata, penderita diabetes hanya perlu mengurangi konsumsi nya bukan untuk menghindarinya.

Dilansir dari hellosehat.com, American Diabetes Association merekomendasikan pasien diabetes untuk makan pisang asalkan takaran dan kandungan karbohidratnya tidak berlebihan.

Ukuran penyajian harus betul-betul diperhatikan agar kondisi gula darah tetap terjaga.

Baca Juga: Bye-bye Obat Kimia, Kontrol Gula Darah Jelang Ramadan dengan 3 Ramuan Ajaib Ini Agar Tubuh Tetap Sehat

Apabila penderita diabetes ingin tetap mengkonsumsi pisang, ada baiknya memilih pisang dengan ukuran yang panjangnya tidak melebihi 15 cm.

Pisang dengan panjang lebih dari itu tentunya memiliki ukuran lebih besar dan kandungan yang lebih banyak.

Pisang dengan ukuran kurang dari 15 cm sudah mengandung 19 gram karbohidrat.

Adapun angka tersebut merupakan satu pertiga takaran asupan karbohidrat yang harus pasien diabetes penuhi.

Mengonsumsi pisang ternyata tidak boleh dilakukan dengan sembarangan.

Sebenarnya pisang bisa diolah menjadi beragam hidangan yang lezat, misalkan saja seperti smoothies.

Namun ternyata, mengonsumsi pisang yang ideal lebih baik dilakukan dengan cara mengonsumsi dalam bentuk foto atau potongan saja.

Pasalnya, mengonsumsi smoothie rupanya menjadi salah satu pantangan bagi penderita diabetes.

Baca Juga: Jika Tak Ingin Masuk Rumah Sakit, Penderita Diabetes Dilarang Konsumsi 3 Sayuran Ini Saat Sahur dan Berbuka

Smoothie memiliki bentuk yang kurang padat sehingga dapat dihabiskan dalam waktu yang cepat.

Dengan demikian, asupan kalori dan karbohidrat akan menjadi lebih besar.

Pisang yang sudah diolah menjadi smoothie juga memiliki penurunan kadar seratnya.

Padahal diketahui bahwa penderita diabetes dianjurkan untuk mengonsumsi makanan kaya serat.

Baca Juga: Jadi Idola Saat Buka Puasa, Amankah Penderita Diabetes Makan Kolak?

(*)

Editor : Nailul Iffah

Sumber : hellosehat

Baca Lainnya