Ikuti Saran Mertua, Modalnya Tambahkan Bahan ini Ketika Menanak Nasi, Ternyata Hasilnya Nggak Nyangka Jadi Begini Ketika Buka Tutup Rice Cooker

Jumat, 11 Maret 2022 | 17:15
zoomtventertainment.com

Makan nasi

GridHype.ID - Makan nasi sudah menjadi kebiasaan kita lakukan tiap hari.

Apalagi di Indonesia, nasi merupakan salah satu makanan pokok.

Nasi mengandung karbohidrat, kalori, protein yang dibutuhkan oleh tubuh.

Dikutip dari Kompas.com, bagi kita yang terbiasa mengonsumsi nasi, banyak orang yang merasa lemas jika belum makan nasi.

Nasi yang paling sering dikonsumsi adalah nasi putih dan nasi merah.

Dengan makan nasi, kita akan memenuhi kebutuhan energi yang diperlukan tubuh.

Nasi yang mengandung karbohidrat adalah salah satu sumber energi yang kita butuhkan.

Maka tak salah kita tidak melupakan untuk makan nasi.

Selain itu, nasi memiliki kandungan yang baik untuk menurunkan kolesterol.

Hal ini lantaran nasi memiliki kandungan serat yang juga dapat mengurangi penyakit jantung.

Nah, ada banyak cara kita untuk menanak nasi.

Baca Juga: Nasi Sudah Jadi Bubur, Sebut Politik Bagian Terkelam Hidupnya, Angelina Sondakh Tanpa Tedeng Aling-aling Bongkar Dalang yang Jebloskan ke Penjara

Salah satunya adalah menambahkan air kelapa ketika menanak nasi.

Dilansir dari Sajian Sedap, nasi yang dimasak dengan air kalapa dapat memunculkan rasa manis dan gurih.

Aroma nasi yang siap disantap pun juga makin sedap, loh.

Untuk cara membuatnya, anda bisa gunakan air kelapa biasa dengan takaran yang sama seperti air putih kala masak nasi.

Dengan begitu, Anda sudah tidak perlu menggunakan air lagi untuk memasak nasi.

Air kelapa punya rasa manis alami yang menyenangkan di lidah.

Memang manisnya tak sekuat gula, namun ada rasa manis yang lembut di lidah.

Dijamin, nasi putih yang ingin kalian buat akan terasa lebih nikmat.

Untuk mendapatkan rasa manis ini, gunakan air kelapa muda.

Semakin muda, air kelapa akan makin manis dengan rasa asam hanya sedikit.

Sebaliknya, kalau tua, air kelapa sudah terasa asam.

Selain ditambahkan dengan air kelapa, kita pun akan mendapatkan hasil mengejutkan kalau masak nasi ditambah tepung maizena.

Baca Juga: Jangan Makan Nasi Agar Penderita Diabetes Bisa Puasa dengan Nyaman, Sebaiknya Makan Ini Saat Sahur dan Buka

Efek Tambahkan Maizena saat Masak Nasi

Siapa yang menyangka kalau tambahan maizena saat masak nasi ternyata bisa membuat berasa biasa berubah jadi seperti beras jepang, lo.

Saat matang, nasi bisa punya tekstur pulen, wangi, dan putih bersih.

Tips ini diungkapkan oleh Chef Kiky Ceria usai Indonesian Cooking Class yang diadakan oleh Culinaria Modena di Modena Experience Center, Jakarta.

Jangan lupa, takaran sangat penting untuk mencegah nasi menjadi lembek.

Caranya adalah dengan membubuhkan satu sendok makan tepung maizena saat memasak dua cangkir beras.

Aduk rata hingga larut dan masak seperti biasa di rice cooker.

"Jadi (tepung maizena) dicampur dengan beras dan air sebelum menyalakan penanak nasi," kata Chef yang punya perawakan gempal ini. Bukan sagu ya, kalau sagu nanti jadinya cireng,” tungkas Chef Kiky sambil tertawa.

Langkah-langkahnya jadi:

1. Perbandingannya adalah satu sendok makan tepung maizena untuk dua cangkir beras.

2. Caranya, larutkan tepung maizena dengan air hangat kemudian masukkan ke dalam beras yang akan dimasak.

3. Tinggal tunggu matang.

Diketahui tepung maizena sendiri memiliki beragam manfaat untuk kesehatan, yakni untuk memperlancar proses pencernaan karena maizena kaya akan serat.

Selain itu, tepung maizena juga dapat mencegah anemia karena mengandung vitamin B dan asam folat.

Baca Juga: Sederhana Tapi Manfaatnya Luar Biasa, Penderita Diabetes Bisa Konsumsi Sagu sebagai Menu Buka Puasa

(*)

Editor : Nabila Nurul Chasanati

Sumber : Kompas.com, Sajian Sedap

Baca Lainnya