GridHype.id- Anda pasti kerap menemukan labu siam di beragam hidangan sehari-hari.
Labu siam bisa disantap menjadi berbagai makanan lezat nan menggugah selera.
Sayur yang satu ini juga tergolong mudah untuk mengolahnya, mulai dari ditumis atau sekadar direbus.
Labu siam yang direbus biasanya cocok dihidangkan bersama lauk seperti ayam dan sejenisnya.
Bukan hanya menambah selera makan, labu siam memiliki banyak kandungan yang baik bagi tubuh.
Dilansir dari hellosehat.com, labu siam kaya akan karbohidrat dan protein.
Merebus labu siam merupakan cara yang paling sederhana untuk menikmatinya.
Meskipun sederhana, ternyata cara ini bisa memberikan manfaat yang luar biasa bagi tubuh.
Labu siam yang direbus ternyata memiliki kandungan mangan sebanyak 9%.
Adapun kandungan tersebut sangat berguna untuk memenuhi kebutuhan energi di dalam tubuh.
Dilansir dari nakita.id, labu siam rebus yang dikonsumsi setiap hari juga mampu menjaga kesehatan jantung.
Hal tersebut berkaitan dengan kandungan folat sebesar 23%.
Bukan hanya bendungan folat, labu siam juga memiliki kandungan vitamin C yang sangat membantu mengontrol asam amino dalam darah.
Asam amino inilah yang bisa menyebabkan seseorang terkena penyakit jantung koroner dan stroke.
Bukan hanya dijadikan sebagai lalapan saja, Anda juga bisa menikmati labu siam rebus sebagai camilan sehat.
Laman tribunnews.com menjelaskan bahwa ada beberapa manfaat mengonsumsi labu siam rebus.
Menambah energi
Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, labu siam memiliki kandungan yang mampu menambah energi untuk melakukan beragam aktivitas sehari-hari.
Mengkonsumsi labu siam rebus secara rutin akan membuat anda merasakan manfaat tersebut.
Menjaga kesehatan jantung
Sebagai organ tubuh yang sangat penting, kesehatan jantung tentu harus selalu dijaga.
Siapa sangka kandungan yang ada di labu siam rebus akan membuat jantung anda lebih sehat.
Mencegah kanker
Bukan hanya sebagai sumber energi, lagu siam rebus ternyata bisa mencegah penyakit mengerikan seperti kanker.
Siapa sih yang tidak ngeruji saat mendengar kata kanker?
Vitamin C yang ada pada labu siam rebus menjadi salah satu antioksidan yang cukup kuat.
Dengan demikian dapat dikatakan bahwa labu siam rebus bisa menjaga sel-sel dari kerusakan.
Antioksidan yang ada mampu menangkal radikal bebas sehingga tidak memberi dampak buruk pada tubuh.
Baik untuk otak
Siapa sangka sayur sederhana ini ternyata berpengaruh besar bagi kesehatan otak.
Otakyang dikenal sebagai organ tubuh terpenting dapat dijaga kesehatannya dengan mengkonsumsi labu siam.
Hal tersebut berkaitan dengan kandungan vitamin B6 sebanyak 4% yang ada di dalam labu siam.
Kandungan tersebut sangat baik untuk merangsang kinerja otak.
Gizi yang ada pada labu siam sangat membantu meningkatkan kemampuan untuk mengingat dan memaksimalkan fungsi otak.
(*)