GridHype.ID -Karena pandemi Covid-19 masih mewabah di seluruh dunia,tentukita wajib memperkuat sistem imun tubuh kita.
Salah satu cara memperkuat sistem imun tubuhyang kerap dilakukan banyak orang yakni mengonsumsi vitamin C.
Namun, tak hanya vitamin C saja loh yang kita butuhkan.
Rupanya vitamin D juga penting untuk memperkuat sistem imun tubuh kita.
Melansir dari Kompas.com, kebutuhan vitamin D memang jarang diperhatikan dibandingkan vitamin C atau A oleh masyarakat Indonesia.
Padahal, pakar alumnus Fakultas Kedokteran (FK) Universitas Airlangga menyebutkan bahwa manfaat vitamin D hampir menyamai vaksin Covid-19.
Alumnus Spesialis Orthopaedi dan Traumatologi FK Unair dr. Henry Suhendra, SpOT mengungkapkan bahwa sebuah penelitian di Boston pada 2020 membuktikan hal tersebut.
Disebutkan Vitamin D dapat mengurangi kemungkinan infeksi Virus Corona sampai dengan 54 persen.
Hanya saja, kondisi itu dapat dicapai tubuh memiliki kadar Vitamin D yang optimal.
“Ini hampir sama dengan vaksin loh. Kan lumayan banyak. Kalau vaksin 60 sampai dengan 65 persen, beda-beda,” tuturnya seperti dikutip Kompas.com dari laman Unair, (18/7/2021).
Secara umum, vitamin D dapat meningkatkan imunitas tubuh di tiga sektor, yaitu:
1. Meningkatkan local barrier pada kulit.
Yaitu mempererat celah antarkulit sehingga tidak ada celah untuk virus masuk.
2. Innate immunity.
3. Imunitas yang berkaitan dengan pembentukan antibodi oleh T dan B limfosit.
Di samping itu, Vitamin D juga dapat melawan penyakit berat seperti kanker, sakit jantung, dan autoimun.
Namun dengan catatan, kadarnya harus optimal 100 persen.
“Di Amerika Serikat, Vitamin D terbukti telah memperbaiki berbagai penyakit berat, seperti Penyakit jantung dan 70 jenis penyakit kanker,” tutur Henry.
Nah setelah mengetahui hal tersebut, banyak orang yang berpikir vitamin D hanya bisa didapat dari sinar matahari.
Namun jangan salah, selain dari sinar matahari, vitamin D juga bisa didapatkan dari makanan, termasuk buah-buahan loh.
Sebagai informasi yang dikutip dari Tribunnews.com, jenis vitamin yang larut dalam lemak ini memiliki manfaat untuk memperkuat sistem imun tubuh.
Banyak yang menyebut jika vitamin D mampu membantu tubuh mencegah Covid-19.
Selain itu, vitamin D bagus untuk kesehatan tulang.
Vitamin ini mampu mengatur kadar kalsium, sampai mencegah sejumlah penyakit serius.
Selain itu, vitamin D juga dapat memperkuat sistem kekebalan dan mencegah berbagai jenis kanker.
Apabila terjadi defisiensi vitamin D, tubuh akan mengalami berbagai gangguan penyakit, antara lain osteoporosis, osteopenia, diabetes, hipertensi, dan berbagai penyakit jantung, kanker payudara, dan kanker endometrium.
Lantas, buah apa saja yang mengandung vitamin D?
Inilah 6 sumber vitamin D selain sinar matahari yang didapat daribuah-buahan:
Baca Juga: Bolehkah Kulit Berjerawat Menggunakan Sunscreen? Begini Penjelasan Ahli
1. Mangga
Buah yang mengandung vitamin D selanjutnya adalah mangga.
Rasanya yang manis dan segar membuat buah mangga digemari oleh anak-anak.
Ternyata buah berwarna kuning ini mengandung nutrisi yang baik untuk kesehatan si Kecil lho, di antaranya karbohidrat, gula, serat, asam folat (vitamin B9), kalium, magnesium, vitamin A, vitamin B1, vitamin B3, vitamin B6, vitamin C, vitamin E, vitamin K, serta vitamin D.
Dari banyaknya kandungan nutrisi ini, mangga bermanfaat untuk melancarkan pencernaan, meningkatkan daya tahan tubuh, menjaga kesehatan mata, kulit, dan rambut, serta menurunkan risiko anemia.
2. Anggur
Sama seperti kiwi, anggur termasuk buah yang mengandung vitamin D dengan kandungan yang cukup rendah.
Namun, buah ini memiliki manfaat untuk kesehatan karena adanya kandungan nutrisi dari vitamin dan mineral lainnya, seperti vitamin C, serat, zat besi, kalsium, dan zinc.
Manfaat anggur untuk kesehatan si Kecil antara lain dapat melancarkan pencernaan, kaya antioksidan, mengurangi risiko infeksi pernapasan, dan membantu melindungi sistem saraf.
3. Leci
Di balik rasanya yang manis, ada banyak manfaat buah leci yang sayang untuk dilewatkan.
Leci termasuk buah yang mengandung vitamin D dengan manfaat untuk meningkatkan sistem imun, menyehatkan jantung, mencegah penyakit kanker, membantu meningkatkan kepadatan tulang, dan mengatasi sembelit.
Semua manfaat ini bisa si Kecil dapatkan berkat kandungan nutrisi leci yang meliputi serat, vitamin C, vitamin A, vitamin D, vitamin B12, kalium, natrium, kalsium.
4. Kiwi
Meskipun kandungan vitamin D dalam buah kiwi cukup rendah, namun manfaat buah berwarna hijau ini tak perlu diragukan lagi lho.
Kiwi sering disebut sebagai buah yang kaya akan vitamin C, vitamin A, vitamin E, vitamin K, kalium, asam folat (vitamin B9), dan kalsium.
Selain itu, buah ini juga mengandung banyak antioksidan dan serat.
Penelitian membuktikan, buah kiwi dapat membantu meredakan asma, menjaga kesehatan pencernaan, meningkatkan daya tahan tubuh, meningkatkan kualitas tidur, menjaga kesehatan mata, dan mengurangi risiko berbagai penyakit.
5. Jambu Biji
Jambu biji termasuk buah yang mengandung vitamin D yang bisa jadi pilihan Anda.
Buah ini juga mengandung protein, serat, vitamin C, vitamin A, zat besi, magnesium, serta kalium dan antioksidan yang baik untuk kesehatan si Kecil.
Manfaat jambu biji dapat melancarkan pencernaan, membantu melindungi tubuh dari radikal bebas, meningkatkan sistem kekebalan tubuh, menjaga kesehatan mata.
6. Cranberry
Meski jarang dikonsumsi oleh orang Indonesia, akan tetap cranberry termasuk buah yang mengandung vitamin D.
Cranberry termasuk jenis buah beri yang memiliki nutrisi dan antioksidan yang tinggi.
Meskipun rasanya cukup asam, namun buah ini bermanfaat untuk kesehatan si Kecil, di antaranya dapat menjaga kesehatan gigi, mengontrol berat badan, mencegah risiko infeksi saluran kemih, membantu meningkatkan fungsi otak, dan mencegah kanker.
Baca Juga: 6 Makanan Ini Ternyata Mengandung Vitamin C Lebih Tinggi Ketimbang Buah Jeruk
(*)