Punya Kebiasaan Minum Teh Setiap Hari, ini Hal Mengerikan yang Akan Terjadi Pada Tubuhmu, Yakin Masih Mau Dilakukan?

Rabu, 19 Agustus 2020 | 12:15
foto : unsplash.com

Segelas Teh

Gridhype.id-Teh tanpa pemanis sangat kaya dengan antioksidan yang bisa mencegah berbagai penyakit kronis dalam tubuh.

Bahkan, teh juga bisa memperbaiki sel dalam tubuh.

Teh mengandung banyak manfaat karena teh berasal dari "Tanaman Camellia sinesis yang mengandung antioksidan sebagai katekin, yang paling penting epigallocactechin gallate. Ini menghilangkan radikal bebas dan mengurangi peradangan,"ujar Anthony Kouri, MD, seorang ahli bedah ortopedi di Toledo, Ohio.

Baca Juga: Lebih Enak, Coba Detoks Tubuh dengan Minuman Teh Oatmeal Berikut ini, Bikin Kulit Jadi Cerah dan Bisa Menurunkan Berat Badan loh

Meski begitu, apakah minum atau mengkonsumsi teh setiap hari aman bagi tubuh kita?

Ini yang akan terjadi pada tubuh saat kita minum teh tiap hari:

Zat besi enggak cukup terserap

Catechin dalam teh dapat mengubah kemampuan tubuh kita untuk menyerap zat besi.

Saat kita makan cukup makanan tinggi zat besi, kita enggak akan mendapat manfaat dari zat besi ketika minum teh hijau.

Dr. Kouri menjelaskan kalau "Kebanyakan orang sehat tidak akan terpengaruh oleh hal ini, mereka yang memiliki kekurangan zat besi atau anemia harus menjauhkan diri dari teh hijau dalam jumlah besar."

Baca Juga: Coba Minum Teh dengan Campuran 3 Rempah Ajaib ini, Ampuh Sembuhkan Berbagai Penyakit

Mengalami resiko pendarahan lebih tinggi

Minum teh terlalu banyak bisa membuat kita beresiko mengalami pendarahan akibat luka kecil atau benjolan.

Seorang ahli bedah plastik bersertifikat di Beverly Hills, Michelle Lee, MD menjelaskan kalau "Minum teh membuat kita lebih rentan terhadap memar.

Saya meminta semua pasien saya berhenti minum teh dua hingga tiga minggu sebelum operasi."

Baca Juga: Suka Minum Teh Panas, Sebaiknya Dikurangi Karena Bisa Memicu Penyakit Mematikan ini

Obat yang kita minum enggak berfungsi

Siapa yang masih minum obat menggunakan air teh nih?

Kita yang masih minum obat menggunakan air teh, lebih baik mulai dihindari.

Sebab, katekin dapat mengganggu obat jantung dan tekanan darah.

Lalu, sebaiknyaberapa kali kita minum teh?

Berapa cangkir teh yang harus diminum oleh kita setiap hari masih dalam penelitian karena jawabannya pun bervariasi.

Anthony Kouri menyebutkan kalau "Teh hijau punya manfaat kesehatan paling maksimal. Paling efektif diminum tiga sampai lima cangkir."

Terpenting saat makan atau minum sesuatu, kita enggak boleh berlebihan ya.

Minum secukupnya dan pastikan saat minum teh tanpa pemanis.

Baca Juga: Jangan Lagi Minum Teh Setelah Makan Karena Bisa Berdampak Buruk Bagi Kesehatan

(*)

Artikel ini telah tayang di Cewekbanget.id dengan judul, Ngeri, Ini yang Akan Terjadi Pada Tubuh Saat Kita Minum Teh Tiap Hari!

Editor : Ngesti Sekar Dewi

Sumber : cewekbanget.grid.id

Baca Lainnya