Sengaja Kelabui Penjaga Toko dengan Kenakan Jaket Mahal, WNI Ini Keciduk Polisi Australia Usai Curi Tas Louis Vuitton Seharga Ratusan Juta!

Jumat, 12 Juni 2020 | 09:00
7news.com.au

Pencuri tas Louis Vuitton memakai barang mahal saat masuk toko

GridHype.ID - Memiliki barang bermerek memang menjadi trend untuk saat ini, apalagi bagi kaum hawa.

Mulai dari ujung kaki hingga ujung kepala semua bermerek.

Namun, kalau semua barang bermerek yang dipakai hasil dari curian itu tidaklah benar.

Baca Juga: Jiwa Miskin Bergejolak, Nagita Slavina Pakai Baju Polos Seharga RP 26 Juta, Netizen: Satu Baju Cukup Buat Gue Bayar Kontrakan 4 Tahun

Seorang perempuan warga negara Indonesia (WNI) ditangkap di Bandara Melbourne karena telah mencuri tas mahal bermerek Louis Vuitton.

Dilansir 7 News, perempuan itu diduga melakukan pencurian tas merek Louis Vuitton di Melbourne dan ditangkap di sana.

Usia pelaku ditaksir sekitar 21 tahun.

Baca Juga: Dengan Pede WNI Ini Beraksi dan Kelabui Penjaga Toko Tas Louis Viittton Demi Dapatkan Tas Harga Ratusan Juta

Kronologi menurut polisi, wanita itu hendak melihat-lihat beberapa tas tangan.

Kemudian, perempuan itu tiba-tiba beralih meminta kepada pramuniaga untuk dicarikan sepatu sneaker.

Ketika pramuniaga bermaksud mencari sepatu yang diminta, pelaku telah pergi dengan dua tas tangan yang sebelumnya dia lihat.

Baca Juga: Dikenal Sebagai Gengster Beringas dan Sadis, Kini Yakuza Harus Sambung Hidup Jadi Pencuri Buah-buahan

Tas bermerek Louis Vuitton (LV) itu bernilai lebih dari 11.000 dollar AUS (lebih dari Rp 100 juta rupiah).

Perempuan ini sempat menghilangkan jejak hampir selama sebulan.

Pada Minggu, WNI itu ditangkap di Bandara Melbourne dalam upayanya yang hendak kembali ke Indonesia.

Baca Juga: Miris! Tukang Becak Ini Babak Belur Setelah Dituduh Maling Saat Ingin Buang Air, Kronologinya Memprihatinkan

@johnbinder

Unggahan Twitter

Ternyata, hasilnya sangat mengejutkan karena dia diduga sebagai pencuri profesional.

Dalam laman kepolisian Australia Police.vic.gov.au, Rabu (10/6), perempuan itu terbukti memiliki pakaian dan aksesoris mewah curian yang diduga bernilai USD 50 ribu atau setara Rp 700 juta.

Polisi kemudian mengeksekusi surat perintah penggeledahan di Carlton dan menemukan beberapa gadget lainnya.

Baca Juga: Nekat Bongkar Makam dan Ambil Kepala Mayat Tetangganya, ini yang Dilakukan Sang Pencuri Terhadap Potongan Kepala Tersebut

Wanita itu kemudian didakwa dengan pasal pencurian dan ditebus dengan uang jaminan.

Identitas pencuri itu masih dirahasiakan sesuai dengan Undang-undang di Australia.

Yang mengejutkan hasil penggeledahan, ia diduga bukan sekali itu saja mencuri.

Baca Juga: Bukannya Dihukum atau Dapat 'Bogem' Mentah, Pencuri yang Kedapatan Beraksi di Pedalaman NTT ini Justru Diberi Modal Agar Tak Mencuri Lagi

Sebab, banyak sekali barang mewah yang ditemukan di kediamannya.

Modus yang digunakan oleh pencuri itu, tampil meyakinkan sehingga para penjaga toko tak curiga.

Saat memasuki toko, diketahui dia memakai jaket mahal dan bermerek, tak lupa ia juga menenteng tas Louis Vuitton mahal berwarna hitam jenis Marais.

Baca Juga: Kopernya Hilang Saat Berlibur, Raffi Ahmad Sudah Kantongi Identitas Sang Pencuri, Sebut Punya Foto dan Video Pelaku Saat Mencuri Kopernya

Penjaga toko pun mengira ia adalah pembeli potensial untuk produk-produk mahal yang ditujukan untuk kalangan atas ini.

Artikel ini telah tayang di GridStar.ID dengan judul Bergaya Mewah Pakai Jaket dan Tas Bermerek, WNI Pencuri Tas Louis Vuitton Kelabuhi Penjaga Toko dengan Modus Lihainya, Polisi Kaget Saat Temukan Ini di Rumahnya!

(*)

Editor : Nailul Iffah

Sumber : GridStar.ID

Baca Lainnya