5 Hal Ini Bisa Cegah Asam Lambung Naik Jika Kamu Ingin Minum Kopi Saat Buka Puasa

Sabtu, 09 Mei 2020 | 17:30
Pexels

Kopi

GridHype.ID - Puasa adalah menahan rasa haus dan lapar, tidak makan dan minum sejak subuh sampai adzan maghrib datang.

Sebelum waktu maghrib datang, kamu pasti telah menyiapkan menu makanan untuk buka puasa, bukan?

Saat membeli atau menyiapkan menu makanan atau minuman untuk berbuka puasa pasti kamu jadi lapar mata.

Baca Juga: 6 Cara Ampuh Atasi Bau Mulut Ketika Jalani Puasa di Bulan Ramadan, yuk Cobain!

Sebab, setelah seharian berpuasa, kamu pasti ingin mengonsumsi segala sesuatu yang diinginkan.

Yang perlu diingat adalah kita harus tetap memperhatikan makanan dan minuman yang kita konsumsi saat buka puasa.

Bagi pecinta kopi, mungkin menjadi suatu keharusan untuk mengonsumsinya saat berbuka puasa.

Baca Juga: Tak Baik Bagi Kesehatan, Minum Kopi saat Sahur Sebabkan Dehidrasi Hingga Datangkan Berbagai Penyakit

Namun, ternyata kopi dapat menimbulkan efek samping, salah satunya adalah meningkatnya asam lambung.

Sebenarnya, minum kopi saat buka puasa boleh saja dilakukan.

Asalkan, kita bisa memperhatikan hal-hal berikut ini.

Baca Juga: Tinggalkan Kebiasaan Minum Kopi Buat Kamu yang Lagi Hamil, Bisa Sebabkan Ini!

Isi perut terlebih dahulu

Sebelum minum kopi saat buka puasa, kita sebaiknya mengisi perut terlebih dahulu.

Kita bisa lebih dulu menginsumsi makanan ringan yang dapat mengenyangkan perut.

Itu dilakukan agar asam lambung tidak naik dan menjadi masalah pencernaan.

Baca Juga: Biasa Minum 10 Gelas Kopi dalam Sehari Selama 7 Tahun, Wanita ini Alami Hal Mengerikan Pada Tubuhnya

Imbangi dengan air putih

Mengimbangi dengan meminum air putih berguna agar tubuh tetap mendapatkan asupan cairan dan tidak dehidrasi.

Kopi akan membuat kita lebih sering buang air kecil, nah, hal inilah yang akan menyebabkan dehidrasi.

Baca Juga: Lama Tak Tersorot, Jessica Wongso Dikabarkan Berubah Drastis saat Jadi Tahanan karena Kasus Kopi Sianida! Sang Pengacara Mengaku Sedih

Perbanyak makan buah

Minum kopi saat berbuka juga bisa diimbangi dengan buah-buahan.

Buah-buahan memiliki kandungan air yang tinggi, sehingga mampu menjaga tubuh tetap terhidrasi.

Selain itu, kopi juga mengandung zat diuretik, dimana akan membuat tubuh sering ingin buang air kecil.

Baca Juga: Gemparkan Masyarakat 4 Tahun Lalu, Pakar Ini Bongkar Fakta Mengejutkan Soal Pembunuhan Kopi Sianida: Ada yang Dirahasiakan Kepada Publik

Pilih jenis kopi yang tepat

Kita harus memperhatikan kadar kepekatan kopi.

Pilihlah kopi yang tak terlalu kental supaya pencernaan kita tidak terganggu.

Selain itu, kita juga disarankakn untuk memiliki kopi dengan kada kafein yang rendah agar tak mengganggu tidur di malam hari.

Baca Juga: Dikira Tertidur, 4 Artis ini Ditemukan Meninggal Dunia Saat di Lokasi Syuting

Jangan minum kopi saat sahur

Minum kopi saat sahur akan membuat kita sering buang air kecil.

Jika itu terjadi, maka kita akan mengalami dehidrasi saat menjalankan puasa di siang hari.

Artikel ini telah tayang di NOVA.ID dengan judul Cegah Asam Lambung Naik, Perhatikan 5 Hal Ini Jika Ingin Minum Kopi saat Buka Puasa(*)

Tag

Editor : Nailul Iffah

Sumber Nova.ID