Dilansir Healthline, terlepas dari apakah kamuadalah penderita asam lambung atau tidak, mengonsumsi bawang putih diketahui memberikan sejumlah efek samping ringan.
Beberapa di antaranya adalah:
- Heartburn atau mulas
- Sakit perut
- Bau napas dan badan.
Kamu lebih mungkin akan mengalami efek samping, terutama mulas, jika kamumengonsumsi bawang putih secara mentah.
Asupan tambahan, terutama pada dosis tinggi, dapat menyebabkan mual, pusing, dan kemerahan pada wajah.
Cara meredakan gejala asam lambung
Dilansir dari Harvard Health Publishing, berikut beberapa cara sederhana mengatasi asam lambung:
1. Makan dalam porsi kecil dan perlahan
Baca Juga: Tips Kesehatan, Kenali Efek Samping Makan Bawang Putih Berlebihan
Salah satu faktor yang bisa menyebabkan naiknya asam lambung ke kerongkongan adalah ketika perut terisi sangat penuh.
Jika kamumenderita asam lambung, cobalah untuk mengonsumsi makanan dalam porsi kecil, namun lebih sering.
Cara ini lebih baik daripada makan besar tiga kali sehari.