Gridhype.id-Kekasih Nikita Mirzani, Antonio Dedola disebut telah resmi menjadi mualaf.
Alhasil, banyak orang yang menganggap bahwa Antonio Dedola melakukan hal tersebut karena Nikita Mirzani.
Bahkan, kini beredar luas kabar soal rencana pernikahan Antonio Dedola dan Nikita Mirzani.
Terkuak alasan Antonio Dedolamasuk islam, bukan untuk NikahiNikita Mirzani.
Antonio Dedola, kekasih Nikita Mirzaniyang berasal dari Jerman resmi memeluk agama Islam.
Keputusan Antonio menjadi mualaf ternyata bukan karena ingin menikah dengan Nikita Mirzani, melainkan karena lingkungan tempat tinggalnya di Jerman yang dekat dengan komunitas Islam.
Antonio Dedola pun memilih Tasikmalaya sebagai lokasinya untuk membaca dua kalimat syahadat.
Kata Nikita Mirzani, kekasihnya itu memang sudah yakin untuk berpindah keyakinan.
Meski ia belum menunaikan salat wajib lima waktu, perempuan yang akrab disapa Niki ini mengaku tak ingin Antonio menjadi mualaf gara-gara dirinya.
"Dia makin mantap menganut agama muslim," kata Nikita Mirzani, dikutip dari YouTube NIT NOT MEDIA, Rabu (25/1/2023).
"Terus Niki tanya lagi, 'Eh lu jangan masuk Islam gara-gara gue ya' gue bilang gitu kan."