GridHype.ID - Kasus KDRT yang menimpa Lesti Kejora benar-benar menyita perhatian publik.
Publik makin heboh saat tetiba Lesti Kejora mencabut laporan dari kepolisian.
Kekesalanpun lantas diluapkan netizen lantaran kecewa pada keputusan Lesti Kejora.
Lini masa yang memberitakan Lesti dan Rizky Billar diserbu dengan hujatan netizen.
Bahkan netizen menuding tabiat Lesti Kejora dan Rizky Billar atas ramainya kasus KDRT tersebut dianggap prank se-Indonesia.
Menanggapi ramainya netizen menghujat Lesti dan Rizky Billar, membuat Nikita Mirzani gerah.
Nikita Mirzani membela Lesti dan Rizky Billar hingga memberikan komentar menohok untuk netizen.
Banyak netizen tak menerima akhir perjalanan kasus KDRT Lesti Kejora tersebut memaafkan hingga membebaskan Rizky Billar.
Netizen kecewa karena pada akhirnya Lesti mencabut laporannya hingga damai.
Netizen yang awalnya simpati pada Lesti karena alami derita kini bak berbalik menghujat sang biduan tersebut.