Gridhype.id-Nunungselama ini dikenal sebagai pelawak senior yang kerap wara-wiri di layar kaca.
Bahkan,Nunungjuga memiliki banyak penggemar dari berbagai kalangan usia.
Kemahirannya dalam membawakan lelucon ternyata tak begitu saja diperolehNunung.
Siapa sangka, sang komedian awalnya tak membayangkan bahwa dirinya bakal menjadi seorang pelawak yang dikenal masyarakat luas.
Melalui beragam kisah hidup yang panjang, begini karierNunungyang semula berawal dari penyanyi.
Ya,Nunungternyata tak langsung terjun dalam dunia komedi Tanah Air.
Awalnya, ia terlebih dahulu mengawali karier sebagai seorang penyanyi pembuka untuk pertunjukan Srimulat.
Tak main-main, profesi tersebut ternyata sudah dilakoninya sejak masih berusia 9 tahun.
Akhirnya, pada saat usianya mengijak 17 tahunNunungdipindahkan menjadi bagian dari pemeran Srimulat.
Hal tersebut disampaikan olehnya saat terlibat perbincangan dalam kanal YouTube Vindes.
"Di Srimulat nyanyi dulu, cuma buat pembukaan sebelum Srimulat main, ada lagu-lagu dulu," kata Nunung dikutip darikompas.com.
Bahkan,Nunungmasih mengingat dengan jelas lagu yang dinyanyikannya saat itu.