Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Tak Bisa Leha-leha! Kira-kira Berapa Kali Seseorang yang Terinfeksi Virus Covid-19 Terjangkit Lagi? Begini Penjelasannya

Ruhil Yumna - Selasa, 23 Agustus 2022 | 07:45
Ilustrasi gejala sisa Covid-19
unsplash.com

Ilustrasi gejala sisa Covid-19

Lantas berapa kali kita bisa terinfeksi Covid?

Kita mungkin bertanya-tanya berapa kali kita bisa terinfeksi Covid-19?

Mengenai hal tersebut dia mengatakan tidak ada batas pasti berapa kali kita bisa positif Covid.

“Hal ini sama dengan tidak ada jumlah pasti berapa kali Anda bisa mengalami pilek seumur hidup. Begitu juga dengan Covid. Jika ada varian baru, risiko infeksi ulang selalu ada,” jelasnya sebagaimana dikuti GridFame.id dari Kompas.

Mungkin beberapa virus seperti cacar air, relatif sama dari waktu ke waktu, namun virus corona mirip dengan virus flu yang mengalami mutasi dari waktu ke waktu.

Setelah tubuhmu berhasil melawan Covid yang lama atau kamu mendapatkan vaksin Covid, sistem kekebalan tubuh dapat mengenali virus yang menyerang ketika mencoba untuk kembali.

Namun jika muncul virus corona dengan varian baru, maka kekebalan tubuh yang terbentuk tidak akan mengenali virus tersebut.

Jadi virus tersebut bisa masuk ke tubuh kamu tanpa terdeteksi.

Baca Juga: Aneka Tips Harian, Tak Perlu Lagi Malu, Begini Cara Mencuci Pakaian Olahraga, Bau Keringat Langsung Lenyap

Jika kamu mendapatkan vaksin dan tetap menerapkan kebersihan diri yang baik, maka risiko kamu untuk terinfeksi ulang lebih rendah.

Vaksinasi juga bermanfaat mencegah gejala yang parah saat kamu terinfeksi ulang Covid.

“Tetapi kita harus sadar bahwa terinfeksi tidak memberi Anda kekebalan dari varian lain. Anda tidak bisa mengandalkan itu,” jelasnya.

Source : GridFame.ID

Editor : Hype

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x