Namun meski pamor Arya Saloka tak bisa dikalahkan Deva Mahenra di Ikatan Cinta, kedekatan Pemeran Sal dengan Fara Shakila di luar syuting bikin penggemar kagum.
Bahkan disebut sebut Arya Saloka kini terabaikan oleh Fara Shakila.
Karena selama ini kedekatan Fara Shakila dan Arya Saloka di luar syuting Ikatan Cinta layaknya ayah dan anak di dunia nyata.
Kini semenjak Arya Saloka hengkang dari Ikatan Cinta, kedekatan Fara Shakila tergantikan dengan Deva Mahenra.
Dikutip dari instagram @fakta_ikatancinta, Deva Mahenra yang memerankah tokoh Sal berhasil menarik perhatian Reyna yang diperankan Fara Shakila.
Reyna diceritakan putri Amanda Manopo dan anak sambung Arya Saloka dalam Ikatan Cinta.
Dalam video trailer yang dibagikan, tampak kedekatan Reyna dengan Sal membuat anak tersebut merasa nyaman.
Kekompakan pemeran Sal dan Reyna di belakang layar televisi banjir perhatian dari netizen.
Foto kebersamaan mereka berdua saat di lokasi syuting mencuri perhatian warganet.
Ternyata perhatian Deva pada Fara tak kalah dari Amanda yang selama ini sangat dekat.
Deva dan Fara berfoto bersama ketika memerankan Reyna berada di rumah sakit.