Follow Us

Pertama Kali Unggah Postingan Usai Sang Anak Dinyatakan Hilang, Ridwan Kamil Tulis Pesan Tulus Menyayat Hati Berikut ini, Satu Indonesia Mengamini

Ngesti Sekar Dewi - Selasa, 31 Mei 2022 | 16:15
Ridwan Kamil dan anaknya (Emmeril Kahn Mumtadz (Eril).
Kolase Instagram @ridwankamil dan @emmerilkahn

Ridwan Kamil dan anaknya (Emmeril Kahn Mumtadz (Eril).

GridHype.id- Musibah hilangnya anak Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil di Sungai Aere, Bern, Swiss.

Emmeril Khan Mumtadz dikabarkan hilang saat sedang berenang di Sungai Aere, Swiss pada Kamis (26/5/2022) lalu.

Hingga hari ini, proses pencarian putra sulung Ridwan Kamil masih berlangsung.

Di tengah proses pencarian, Ridwan Kamil mengunggah sebuah video berupa tulisan untuk pertama kalinya sejak sang putra menghilang.

Dalam unggahan tersebut, Ridwan Kamil memohon doa agar sang anak cepat ditemukan.

"Mohon doanya, pencarian ananda Eril masih terus dilakukan.

Semoga Allah SWT memudahkan ikhtiar ini, Amiin YRA," tulis Ridwan Kamil dikutip dari Instagram, Selasa (31/5/2022).

Di kolom keterangan, orang nomor satu di Jawa Barat itu tak lupa mengucapkan terima kasih kepada siapa saja yang telah mendoakan anaknya.

"Dan terima kasih dari kami sekeluarga kepada semua yang sudah ikhlas mendoakan dan melaksanakan doa bersama.

Baca Juga: Pencarian Eril Masih Terus Dilakukan, Warga Lokal Ini Bongkar soal Sungai Aare yang Jarang Diketahui Orang Asing, Sebut Lebih Berbahaya Bagi Perenang yang Tak Terbiasa dengan Ini

Semoga Allah membalas ketulusan hati anda semua. Jazakallah," ucap Ridwan Kamil.

Tak menunggu waktu lama, unggahan tersebut langsung dibanjiri komentar dan doa dari lapisan masyarakat hingga selebriti.

"Aamiiin YRA, bismillah segera ditemukan dalam keadaan sehat wal' afiat," doa Ussy Sulistiawaty.

"Aamiin. Doa yang terbaik untuk proses pencarian ananda Eril," tambah Nadiem Makarim.

"Amin. Kita semua bantu doa kang. Segera dapat kabar baik," tulis Denny Sumargo.

"Kami sekeluarga mendoakan. Every single day, every single night we pray for your family.

Eril yang kuat segera dipertemukan dengan keluarga," doa Nadia Mulya.

"Aamiin ya Allah. Doa kami semua, Kang. Semoga mendapat kabar baik segera," tandas Anji.

Meski pihak SAR Swiss telah turun tangan dalam kasus ini, tetapi pihak Ridwan Kamil dan sang istri tak hanya berdiam diri.

Mereka pun ikut turun memantau pencarian anak mereka.

Baca Juga: Hingga Putra Sulung Ridwan Kamil Masih dalam Pencarian Sampai Sedot Perhatian Publik, Media Massa Asal Swiss dan Qatar Soroti Hal ini

(*)

Editor : Ngesti Sekar Dewi

Baca Lainnya

Latest