Tiada Tuhan yang berhak disembah kecuali Allah yang Maha Bijaksana dan Maha Mulia.
Tiada Tuhan yang berhak disembah kecuali Allah. Maha Suci Allah. Tuhan langit yang tujuh dan Tuhan Arsy yang agung.
Segala puji bagi Allah Tuhan semesta alam.” (Shahih al-Jaami’ ash-Shaghiir wa Ziyaadatuhu no. 2621)
Demikian, itulah doa yang diucapkan niscaya Allah akan mengampuni.
Bacaan doa ini termasuk doa harian yang dapat dibaca setelah salat atau di sela-sela zikir.
Baca Juga: Sebelum Beraktivitas dan Dapat Pahala Banyak, Coba Amalkan Doa Pagi ini Lengkap dengan Terjemahannya
Selain bacaan doa memohon ampunan di atas, masih banyak doa lainnya yang dapat dibaca.
Satu di antaranya yakni membaca doa sayyidul istighfar.
Adapun sayyidul istighfar maksudnya adalah doa istighfar yang paling utama.
Selain itu, sayyidul istighfar berarti raja dari semua macam doa memohon ampunan.
Sayyidul istighfar melebihi seluruh bentuk doa istighfar.
Doa ini mencakup makna taubat dan merendahkan diri di hadapan Allah SWT.