“Pada intinya, kami akan belajar lebih baik dan jadi hati-hati, teliti lagi ditanya dulu detailnya. Konsekuensinya seperti apa dan ke kaminya dampak apa," kata Lesti Kejora di Bareskrim Polri, Rabu (21/4/2022).
Sama dengan Lesti Kejora, Rizky Billar juga mengambil hikmah dari kejadian tersebut.
“Dengan kejadian ini, kami tidak menyesali, tapi bersyukur mengambil hikmah,” tutur Rizky Billar.
Dikutip dari Tribunnews.com, keduanya mengakui pernah menerima aliran dana dari tersangka kasus DNA Pro Stefanus Richard senilai Rp 1 milliar.
Menurut Rizky Billar, uang tersebut tidak pernah dipakai oleh dirinya dan Lesti Kejora.
Uang tersebut pun telah dikembalikan ke penyidik Bareskrim Polri.
"Benar Rp 1 miliar, kami kembalikan tidak kurang. Tidak, belum dipakai," kata Rizky seusai diperiksa di Bareskrim Polri, Jakarta Selatan, Rabu (20/4/2022).
Rizky kemudian menjelaskan asal uang Rp1 miliar dari tersangka DNA Pro Stefanus Richard.
Baca Juga: 'Lihat Ameena Dong Kalo Sayang
Awalnya, Rizky Billar dan Lesti Kejora kenal dengan tersangka dari salah satu rekan bisnisnya.
Saat itu, kata Rizky, Stefanus Richard mengajak berkolaborasi terkait unggahan konten memberikan sejumlah uang di sosial medianya. Mereka hanya meminta imbalan balik berupa eksposure.
"Dimana SR ini ingin kolaborasi sama kita berupa konten di platform sosmed kita. Lalu feedback yang bisa saya kasih apa. Dia bilang dia hanya butuh exposure. Karena lagi lahiran anak 1 bulan dia datang ke rumah dalam maksud tujuan memberikan hadiah kepada anak kami yang kami tidak tahu nominalnya berapa," jelas Rizky.