Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Pantas Gak Pernah Ngeluh Selama Ramadan, Ternyata Ini 4 Makanan Terbaik yang Dikonsumsi saat Berbuka Puasa

Helna Estalansa - Sabtu, 09 April 2022 | 14:00
Ilustrasi buka puasa
pexels.com/@fauxels

Ilustrasi buka puasa

GridHype.ID -Saat ini umat muslim di seluruh dunia tengah menjalankan ibadah puasa Ramadan.

Seperti yang diketahui, saat bulan Ramadan tiba, umat Islam diwajibkan menunaikan ibadah puasa dan memperbanyak amalan ibadah.

Puasa sendiri merupakan kegiatan ibadah menahan diri dari nafsu, mulai dari saat fajar hingga berbuka atau pada saat terbenamnya matahari.

Saat azan magrib berkumandang, Muslim yang berpuasa dibolehkan kembali makan dan minum, atau biasa disebut berbuka puasa.

Selama berpuasa, tubuh menggunakan simpanan karbohidrat (disimpan di hati dan otot) dan lemak untuk menyediakan energi, setelah semua kalori dari makanan yang dikonsumsi pada malam hari sebelumnya habis.

Ginjal pun akan menghemat air sebanyak-banyaknya dengan mengurangi jumlah urin, karena tubuh tidak bisa menyimpan air.

Oleh sebab itu, orang yang berpuasa perlu mengonsumsi makanan dan minuman yang sehat serta cukup saat sahur dan berbuka puasa.

Meskipun menurut penelitian, puasa memiliki banyak manfaat untuk kesehatan, namun ada baiknya jika ditunjang dengan asupan bergizi.

Salah satu cara mendapatkan manfaat kesehatan selama berpuasa adalah dengan memilih makanan yang sehat, terutama saat berbuka puasa.

Baca Juga: Berlomba Mendapat Berkah dan Pahala di Bulan Ramadan, Berikut Bacaan Doa dan Makna Doa Qunut yang Sunnah Dibaca Saat Salat Subuh

Dilansir dari British Nutrition Foundation via KOMPAS.com, penuhi kebutuhan cairan tubuh saat berbuka puasa.

Selain minum air putih, konsumsi makanan yang mengandung air dan gula alami untuk mengembalikan energi.

Source :Kompas.comTribunnews.com

Editor : Hype

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x