Gridhype.id- Hubungannya dengan Natasha Wilona sempat berakhir, Verrel Bramasta kini justru dirumorkan bakal melenggang ke pernikahan dengan mantan kekasihnya itu.
Belakangan ini, keduanya memang kerap terlihat berdua seolah kembali menjalin asmara.
Bahkan beberapa waktu lalu, Natasha Wilona kedapatan berlibur bersama keluarga Verrel Bramasta.
Kabar pernikahan tersebut berawal dari sikap Verrel yang diketahui tengah menyiapkan rumah di Sentul dan Bali untuk Natasha Wilona.
Hubungan keduanya semakin menjadi sorotan ketika Athalla Naufal menyebut bahwa sang kakak akan menjalin hubungan lagi dengan Natasha Wilona bukan sebagai kekasih.
Menanggapi rumor tersebut, Natasha Wilona justru seolah mempertanyakan arah datangnya kabar itu.
“Itu dari mana pemberitannya ya ampun, ada-ada saja,” ujar Wilona dilansir dari Tribun Style.
Saat itu, Natasha Wilona lantas menjelaskan bahwa dirinya belum akan melangsungkan pernikahan dalam waktu dekat.
Pasalnya, kini Wilona sedang menjalani proses syuting.
“Enggak (nikah) orang lagi syuting gimana mau nikah,” ujarnya memberikan penegasan.