Gridhype.id- Setiap orang memiliki cara masing-masing untuk menjaga privasi.
Hal tersebut juga bisa dilakukan dengan memanfaatkan fitur di media sosial.
Banyak orang yang terkadang merasa terganggu dengan aktivitas orang lain.
Hari ini yang menjadi latar belakang seseorang untuk memblokir kontak orang lain.
Memblokir seringkali menjadi cara paling mudah untuk menghentikan komunikasi tanpa munculnya kerutan atau rasa tidak nyaman.
Namun seseorang bisa saja mengalami beberapa hal apabila memblokir kontak orang lain di WhatsApp.
Apabila memblokir kontak seseorang di WhatsApp, maka anda akan berhenti menerima pesan dan panggilan dari orang tersebut.
Hal itu tetap terjadi meskipun pemilik kontak selalu mengirim panggilan atau pesan.
Namun, pesan dan panggilan yang dikirimkan kepada kita tidak akan diterima.
Dilansir dari tribunnews.com, memblokir kontak seseorang di WhatsApp bisa membuat kita tidak mengetahui informasi pembaruan status mereka.
Kita juga tidak bisa melihat perubahan gambar profil serta keterangan waktu terakhir dilihat.