GridHype.ID - Madu memang dikenal baik sebagai pemanis alami pengganti gula.
Tak hanya itu, manfaat madu untuk kesehatan juga tak boleh dipandang sebelah mata.
Bahkan, melansir HelloSehat.com, madu sangat populer dalam dunia kesehatan, karena sejak dulu digunakan sebagai obat tradisional.
Potensi dan manfaat madu dalam dunia kesehatan didapat dari kandungan nutrisinya.
Diketahui madu mengandung nutrisi antara lain protein, karbohidrat, serat, dan sejumlah vitamin serta mineral.
Seperti kalsium, fosfor, besi, natrium, kalium, tembaga, seng, riboflavin atau vitamin B2, niacin atau vitamin B3, dan vitamin C.
Berkat kandungan tersebut, madu dikenal sebagai makanan yang mampu membantu melawan flu dan melembapkan kulit.
Namun, madu juga dianggap sebagai 'superfood' oleh para ilmuwan berkat manfaat yang dimilikinya.
Apalagi jika kamu ambil sesendok lalu makan madu sebelum tidur, hal tak terduga ini akan dirasakan oleh tubuh. Gak bakal rugi deh!
Manfaat Makan Sesendok Madu
Mengutip SajianSedap.com dari TribunTravel.com, berikut ini beberapa manfaat makan madu sebelum tidur dari laman Brightside: