GridHype.id- Keberadaan bawang putih di rumah memang tidak boleh disepelekan.
Kehabisan bawang putihbisa membuat masakan sehari-hari menjadi kacau.
Tidak heran jika ibu ibu tidak perlu berpikir panjang untuk membeli bawang putih ketika stok di rumah habis.
Bumbu masak yang satu ini masih termasuk dalam keluarga tanaman amarilis.
Dilansir dari hellosehat.com, bawang putih memiliki beragam manfaat bagi kesehatan seperti menurunkan kolesterol, mengendalikan tekanan darah, serta menyehatkan jantung.
Selama ini kita mengetahui bahwa bawang putih dapat dirasakan manfaatnya dengan cara mengkonsumsinya.
Namun pernahkah Anda mendengar jika meletakkan bawang putihdibawah bantal bisa memberi efek yang mengejutkan?
Ya, meletakkan bawang putih dibawah bantal rupanya bisa memberikan beragam efek.
Dilansir dari grid.id, berikut beberapa manfaat yang harus diketahui:
Mengatasi hidung tersumbat
Ketika sedang pilek, kita kerap merasakan hidung tersumbat.