GridHype.ID - Belum lama ini Doddy Sudrajat sempat berkunjung ke rumah Faisal.
Kunjungan ayah Vanessa Angel ini dinilai mendadak.
Bagaimana tidak, Doddy Sudrajat ingin mengajak sang cucu, Gala Sky untuk jalan-jalan.
Sayangnya, Gala Sky kala itu sedang tidur dalam rumah.
Kunjungan ayah Vanessa Angel ke rumah besannya itu tidak sendirian.
Doddy Sudrajat membawa rombongan ketika mengunjungi rumah sang besan.
Bahkan, kunjungan Doddy Sudrajat yang belakangan waktu terakhir menuai kontroversi ini menjadi sorotan publik.
Sebagaimana yang diketahui, Doddy Sudrajat kerap kali menuai sorotan lantaran perseteruan panasnya dengan Faisal.
Dikutip dari Tribun Seleb, Doddy Sudrajat mengajak serta tim kuasa hukum, Djamaludin Koedoeboen, dan rombongan keluarga besarnya ke kediaman Faisal.
Lebih lanjut, Faisal sendiri awalnya merasa kaget dengan kedatangan tiba-tiba Doddy Sudrajat dan rombongan.
Bagaimana tidak, disebut-sebut, Doddy Sudrajat bahkan disebut membawa beberapa preman.