GridHype.ID - Adanya uban di rambut memang membuat kesal banyak orang.
Pasalnya, uban di rambut bisa mengganggu penampilan kita.
Terlebih lagi, uban di rambut identik dengan usia tua.
Melansir dari Wikipedia, uban adalah rambut yang berubah warna menjadi abu-abu kemudian putih.
Rambut asli orang Indonesia pada umumnya memiliki warna hitam atau gelap karena memiliki kandungan kadar melanin yang lebih tinggi.
Saat rambut berubah menjadi putih dan menjadi uban, terjadi proses perubahan kadar melanin.
Pada uban yang berwarna putih melanin tidak lagi diproduksi, sehingga rambut baru tumbuh tanpa mendapatkan pewarnaan dari melanin.
Timbulnya uban biasanya terkait dengan usia dan kemampuan tubuh untuk memproduksi melanin, sehingga biasanya uban mulai timbul pada usia 40 tahun ke atas.
Akan tetapi uban dapat muncul pada usia lebih muda karena adanya faktor genetis.
Selain faktor genetis atau genetik, penyebab rambut beruban pada usia muda juga disebabkan oleh stres yang berlebihan.