GridHype.ID - Belum lama ini, nama putri Nia Daniaty, Olivia Nathania menjadi sorotan publik.
Pasalnya, sosok Olivia Nathaniadisebut telah melakukanpenipuan berkedok lolos CPNS.
Diketahui,Olivia Nathania dilaporkan korban penipuan berkedok lolos CPNS di Polda Metro Jaya pada Jumat (24/09/2021) lalu.
Mengutip Kompas.TV, Olivia diduga menipu 225 orang dengan iming-iming lolos PNS.
Polda Metro Jaya pun masih memproses kasus tersebut.
Sampai saat ini, status kasus yang menyeret nama putri Nia Daniaty ini telah dinaikkan dari penyelidikan menjadi penyidikan.
Sebab polisi menemukan adanya unsur pidana dalam kasus tersebut.
Tidak jelas, apa bentuk pidana yang dimaksud, hanya saja bila kasus itu sudah selesai, Olivia Nathania bukan tidak mungkin akan masuk penjara.
Bahkan, kasus ini sudah sampai ke telinga Menteri PANRB, Tjahjo Kumolo.
Ia bahkan blak-blakan meminta semua yang terlibat dalam kasus itu dipenjara untuk mendapatkan efek jera.
Sementara di sisi lain, Farhat Abbas justru mengungkap hal mengejutkan.