Follow Us

Kamera Satelit AS Tangkap Fenomena Laut Selatan Jawa Bercahaya pada Malam Hari, Ternyata ini yang Terjadi

Ngesti Sekar Dewi - Kamis, 09 September 2021 | 18:15
Tangkapan layar Laut Selatan Jawa yang bercahaya
Tangkapan layar Twitter @NOAASatellites

Tangkapan layar Laut Selatan Jawa yang bercahaya

Baca Juga: Mengejutkan, Diet dengan Cara Ini Bisa Tekan Risiko Kanker Payudara, Harus Dicoba!

Pada malam 25 Juli, DNB mendeteksi anomali bercahaya di selatan Surakarta, Jawa, dekat 9,5 derajat LS, 111 derajat BT.

Deteksi di tengah kondisi cahaya bulan yang moderat menunjukkan sumber emisi yang sangat kuat.

Diketahui, luas area lautan yang berwarna ini atau dikenal Milky Seas kira-kira 100.000 meter persegi atau setara dengan luas Islandia.

Namun, fenomena ini tidak terdeteksi pada siang hari.

Tangkapan layar Laut Selatan Jawa yang bercahaya
Tangkapan layar Twitter @NOAASatellites

Tangkapan layar Laut Selatan Jawa yang bercahaya

Seorang peneliti Ahli Utama Bidang Oseanografi Terapan di Pusat Riset Kelautan, Badan Riset dan SDM, Kementerian Kelautan dan Perikanan, Dr Widodo Setiyo Pranowo menjelaskan apa itu fenomena Milky Seas.

"Milky Seas itu terminologi ketika permukaan laut dengan area yang sangat luas berwarna terang seperti putihnya susu, sehingga ketika malam hari pun bisa terdeteksi/terlihat glowing dari satelit," ujar Widodo seperti dikutip dari Kompas.com, Kamis (9/9/2021).

Penyebab terjadinya fenomena tersebut bisa diakibatkan oleh adanya warna iluminasi yang dipancarkan oleh organisme laut, seperti mikro atau nano plankton yang mengandung fosfor sehingga seperti bercahaya di dalam gelapnya air laut pada saat malam hari.

Salah satu wilayah yang memiliki potensi seperti itu salah satunya ada di Samudera Hindia Selatan Jawa.

Hal ini dikarenakan probabilitas terjadinya adalah pada kurun waktu antara Juni hingga Oktober pada setiap tahunnya.

Widodo menambahkan, meski munculnya setiap tahun, tetapi kemunculannya belum tentu di sepanjang waktu tersebut (Juni-Oktober). (*)

Source : kompas, Twitter

Editor : Hype

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular