Follow Us

Jangan Mau Ditipu Pedagang Nakal, Hindari Beli Masker Medis yang Miliki Ciri Ini, Bukannya Sehat Tubuh Malah Gampang Terkena Virus

Ruhil Yumna - Minggu, 22 Agustus 2021 | 05:30
Aneka masker yang dapat digunakan kembali di saat menghadapi pandemi Covid-19 ini.
suara.com

Aneka masker yang dapat digunakan kembali di saat menghadapi pandemi Covid-19 ini.

"Tentunya, yang pasti masker nonmedis ini tidak memiliki izin edar dari Kemenkes karena tidak memenuhi standar uji sebagai alat kesehatan," ujarnya.

Arianti mengatakan saat ini terdapat 996 masker yang mendapat izin edar dari Kemenkes.

Untuk menindaklanjuti peredaran masker ilegal atau yang tak sesuai dengan peruntukannya, Kemenkes telah bekerja sama dengan aparat hukum.

Arianti mengatakan, pihaknya bahkan sudah melakukan penyitaan terhadap masker yang terbukti tak punya izin edar tetapi diklaim sebagai masker medis.

Baca Juga: Parno Jika Positif Covid-19 dan Tak Mau Dibawa ke Rumah Sakit, Pemuda Ini Meregang Nyawa di Kamar Kosnya Usai Mengalami Batuk Berbulan-bulan

"Jika tenaga kesehatan atau masyarakat menemukan masker yang dicurigai tidak memenuhi standar maka diminta untuk segera (adukan). Kami punya jalur e-watch alkes itu bisa melalui pengaduan dan atau melalui Halo Kemkes 1500567," jelasnya.

Cara Mencuci Masker Kain Menurut Ahli Kesehatan

Selain mengetahui ciri masker medis palsu, perhatikan pula menegnai pencucian masker kain.

Pakar kesehatan darutat Peter Favini mengatakan, masker kain yang kita gunakan harus benar-benar bersih.

Hal ini karena kita enggak tahu bakteri apa yang bersentuhan dengan masker tersebut.

"Pastikan masker kain yang akan kita pakai benar-benar bersih untuk meminimalisir bakteri yang masuk ke hidung atau mulut kita," ucapnya.

Itu sebabnya, Favini menyarankan kita untuk punya masker kain dalam jumlah banyak agar kita bisa mencucinya tiap kali selesai memakainya.

Source : Sajian Sedap

Editor : Hype

Baca Lainnya

Latest