Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Kini Jadi Masalah Umum Sejak Pandemi Covid-19, Yuk Kenali Apa Itu Maskne dan Cara Ampuh Menanganinya

Dwi Purworahayu - Minggu, 08 Agustus 2021 | 11:15
Maskne pada dagu
kompas.com

Maskne pada dagu

GridHype.ID - Mengenakan masker saat beraktivitas di luar ruangan memang sangat penting dilakukan mengingat pandemi covid-19 belum usai.

Namun, seiring penggunaan masker dalam jangka waktu yang lama juga menimbulkan masalah baru terkait kesehatan kulit wajah.

Bagi sebagian orang, masker justru membuat wajah mereka iritasi dan berjerawat atau lebih dikenal dengan maskne.

Ya, melansir Hellosehat.com, maskne atau mask acne adalah jerawat yang terbentuk di area yang tertutup masker, yaitu pada hidung, dagu, atau area pipi bawah.

Pasalnya, berbagai bakteri atau jamur akan terperangkap saat kita mengenakan masker.

Ketika kita berbicara dan menghela napas, timbul hawa panas yang kemudian terjebak di dalam masker.

Hal ini menyebabkan kulit wajah menjadi lebih berkeringat dan lembab.

Kondisi tersebut merupakan tempat yang baik bagi bakteri, jamur, dan flora lain misalnya Demodex (salah satu jenis tungau kulit) untuk berkembang biak.

Baca Juga: Tiga Bahan Ini Bisa Jadi Kunci Wajah Berseri, Ampuh Usir Pori-pori Besar yang Bikin Kurang Percaya Diri

Sementara mengutip Kompas.com, maskne sendiri sebenarnya bukanlah hal baru, hanya saja masalah ini meningkat karena semua orang wajib mengenakan masker.

"Ini sudah menjadi masalah umum bagi mereka yang harus mengenakan masker dalam profesinya. Namun karena kini semua orang harus mengenakan masker, insiden ini bertambah sering," kata dokter kulit Amy Kassouf, MD.

Selain itu, dr. Kassouf juga menjelaskan bahwa stres akibat pandemi serta iritasi dari masker dapat menyebabkan maskne lebih sering terjadi.

Source :Kompas.com hellosehat.com

Editor : Hype

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x